128 Siswa SMP IT Insan Kamil Ikuti Daurah Lughawiyah Virtual

Ustad Khazin Fauzi dari LIPIA sedang memaparkan materi-materinya secara virtual. [achmad suprayogi]

Sidoarjo, Bhirawa
Selama 3 pekan berjalan SMP Islam Terpadu Insan Kamil Sekardangan Sidoajo telah melaksanakan Daurah Lughawiyah secara vitual. Walaupun digelar secara online dari rumah masing-masing. Ada sekitar 128 siswa-siswinya yang sangat antusias mengikutinya.
Kepala SMP IT Insan Kamil Sidoarjo Ani Qothul Uhbah mengatakan kalau kegiatan yang digelar selama tiga pekan ini telah bekerjasama dengan LIPIA (Lembaga Ilmu Pengetahuan Islam dan Arab) Jakarta melalui FOSKI (Forum Silaturrahmi dan Kajian Islam) Jawa Timur.
“Sekitar 128 siswa yang mengkuti, dan mereka didampingi langsung oleh 9 tutor dari LIPIA. Kegiatannya sudah berjalan mulai tanggal 10 hingga tanggal 29 Agusus 2020 nanti,” terang Ani Qothul Uhbah, (17/8) kemarin.
Adapun tujuannya, menurutnya adalah untuk mencapai visi sekolah, mencapai QA siswa, mengenalkan bahasa Arab sejak dini sebagai bahasa sehari-hari umat Islam. Disamping itu juga untuk memberikan bekal kepada siswa, agar mampu memahami isi dan kandungan Al Qur’an. “Juga untuk menumbuhkan cinta di hati para peserta didik terhadap bahasa Arab sebagai bahasa yang mudah untuk diamalkan,” katanya.
Ia katakan, selain belajar bahasa Arab, para siswa juga dibangun karakternya melalui program-program pembiasaan ibadah dan adab sehari-hari, yang dipantau secara intensif oleh guru dan orang tua. Untuk proses habituasi (pembiasaan) selama 3 pekan ini, harapannya bisa terbangun dengan baik. “Sehingga setelah kegiatan berakhir, para siswa tetap mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari,” harap ustadzah Ani.
Lanjutnya, kedepan anak-anak memiliki kecintaan terhadap bahasa arab, memiliki bekal berbahasa yang cukup dan memiliki kebiasaan ibadah serta sikap yang baik bisa dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari. “Semoga kegiatan ini memberikan manfaat bagi anak-anak, dan ilmu yang disampaikan menjadi ilmu yang bermanfaat pula,” ungkap Ani Qothul Uhbah. [ach]

Tags: