19 Negara Ikuti WKF Premier League 2014

0Jakarta, Bhirawa
Sebanyak 105 karateka dari 19 negara mendaftar untuk mengikuti kejuaraan Liga Karate Dunia atau WKF Karate1 Premier Liague” 2014 di Tenis Indoor Senayan Jakarta, 20-21 Juni.
“Sampai hari ini (Senin) 19 negara mewakili 21 klub, 105 karateka, 23 pelatih, dan 14 wasit sudah mendaftar untuk ikut kejuaraan WKF 2014 itu,” kata Ketua Panitia Pelaksana WKF Karate1 Premier League 2014 Iwan Setiawan di Jakarta, Senin.
Dikatakannya, pendaftaran tersebut dilakukan secara online di www.sportdata.org.
Rincian negara yang akan mengikuti WKF 2014 yaitu; Australia (19 atlet), Brazil (1), Prancis (4), Hongkong (15), Indonesia (2), India (2), Iran (15), Italia (2), Jepang (3), KAzakhstan (1), Korsel (11), Kuwait (7), Belanda (1), Kaledonia Baru (1), Rusia (2), Arab Saudi (6), Senegal (3), Swiss (1), Thailand (8).
“Selandia Baru, Vietnam, dan Yordania, baru mendaftarkan wasit mereka, masing-masing satu orang, sedangkan tuan rumah Indonesia akan mengikutkan dua tim (Garuda A dan Garuda B) di kejuaraan karate level dunia ini,” tambah Ketua Panitia Pelaksana kejuaraan.
Sementara itu Iwan juga mengatakan bahwa presiden WKF Antonio Espinosa akan hadir dalam event akbar karate sedunia itu, dan Ketua Dewan Wasit WKF Roland Lowingera akan memimpin langsung kejuaraan WKF itu.
Sebelum dilangsungkan pertandingan pada kejuaraan WKF 2014, sebelumnya akan diawali dengan diadakan seminar wasit dan pelatih internasional pada 19 Juni di gedung Serba Guna Senayan, Jakarta, dengan pembicara Ketua Dewan Wasit Roland, dan pelatih senior WKF Antonio Oliva.
Sementara itu Ketua Umum PB Forki Hendardji Soepandji mengatakan bahwa atlet Indonesia yang akan diturunkan di Asian Games 2014 Korsel melakukan serangkaian uji coba.
“Kejuaraan pertama yang telahdiikuti, KejuaraanNasional Karate Piala KSAD XII, di Makassar, 3-5 April 2014. Kejuaraan Asia Tenggara (SEAKF) ke-3 di Can Tho, Vietnam, 12-18 April. ujicoba selanjutnya Karate1 Premier League WKF pada 20-21 Juni mendatang di Tennis Indoor Senayan. Ajang kejuaraan internasional itu dijadikan satu dari empat seleksi akhir menuju Asian Games XVII Korsel,” kata Hendardji.
KetuaUmum PB. Forki mengatakan, pemenang urutan satu, dua, dan tiga Kejurnas Piala KASAD XII/2014 di Makassar, akan diikut sertakan dalam Tim Karate Indonesia di Kejuaraan WKF Karate1 Premier League 2014. Mereka akan diturunkan dalam dua tim, Garuda A dan Garuda B.
Karate Pelatnas Asian Games 2014 saat ini terdiri: Bayu Ramadhan Kumite 55 kg putra, M. Duhril Kumite 60 kg putra, Jintar Simanjuntak Kumite 67 kg putra, Dedi Irwansyah Kumite 75 kg putra, Hendro Salim Kumite 84 kg putra, Caesar George Hutagalung + 84 kg putra. Atlet putri terdiri: Srunita Sari kumite 50 kg putri, Cokorda Istri Agung Sanitya kumite 55 kg putri, Dewi Puspita Sari Kumite 61 kg putri, Aliftia Subagyo Kumite 68 kg putri, Yuswinda Eka kumite + 68 kg putri.
Sementara itu atlet Kata perorangan putra dan putri, masing-masing: Faisal Zainuddin dan Yulianti Syafrudin.
Kelas yang dipertandingkan di WKF Karate1 Premier League 2014 Jakarta: 1. Kata senior perorangan putra, 2. Kata senior perorangan putri, 3. Kata senior beregu putra, 4. Kata senior beregu putri, 5. Kumite senior perorangan -50 putri, 6. Kumite senior perorangan -55 putri, 7. Kumite senior perorangan -61 putri, 8. Kumite senior perorangan -68 putri, 9. Kumite senior perorangan +68 putri, 10. Kumite senior perorangan -60 putra, 11. Kumite senior perorangan -67 putra, 12. kumite senior perorangan -75 putra, 13. Kumite senior perorangan -84 putra, dan Kumite senior perorangan +84 putra.
Dikejuaraan Liga Karate Dunia (WKF Karate1 Premier League) tahun 2013 yang berlangsung 21-22 Juni di IstoraSenayan-Jakarta, Indonesia Jurara Umum, meraih 4 medali emas , 4 medali perak dan 7 medali perunggu menempati urutan perolehan medali terbanyak, urutankedua Malaysia 3 emas, 3 perak dan 5 perunggu, ketiga Venezuela 2 emas dan 4 perunggu, diikuti 11 negara. [ant]

Tags: