Budidaya Tanaman Hidroponik Jadi Gaya Hidup Sehat Warga Sidoarjo

Proses pelatihan tanaman hidroponik yang mulai digemari warga Sidoarjo. [achmad suprayogi/bhirawa]

Sidoarjo, Bhirawa
Budidaya tanaman hidroponik, saat ini menjadi gaya hidup sehat, gaya hidup baru masyarakat perkotaan, termasuk di Sidoarjo. Cara bercocok tanam dengan media air ini, selain mudah, juga menghasilkan sayur dan buah-buahan yang sehat serta tidak memerlukan banyak tempat.

Seperti yang dikatakan Soejono saat memberikan pelatihan bercocok tanam hidroponik kepada puluhan anggota PKK di RW V, Desa Ngampelsari, Kecamatan Candi Sidoarjo. “Budidaya tanaman hidroponik saat ini banyak dilakukan warga karena caranya yang mudah dan tidak memakan tempat. Jenis tanaman yang dapat dikembangkan juga bervariasi. Mulai dari sayuran hingga buah-buahan,” jelas Soejono.

Soejono menjelaskan, warga bisa menggunakan plastik bekas air minum dalam kemasan maupun paralon. “Hal yang perlu diperhatikan adalah ketepatan pemberian nutrisi, intensitas cahaya dan suhu disekitarnya. Pemberian nutrisi pada air harus pas agar bisa terserap dengan sempurna,” imbuh Soejono, kemarin (29/9).

Ketua Pimpinan Daerah Persaudaraan Muslimah (Salimah) Sidoarjo Hai Rohayati yang hadir di lokasi mengatakan, pelatihan hidroponik tersebut sejalan dengan visi Salimah sekaligus turut membantu pemerintah meningkatkan kualitas perempuan, keluarga, serta anak Indonesia.[ach]