Bupati Tantri Launching East Java Green Scout Innovation 2020

Kak Tantri ikut turunkan genting pada pemugaran RTLH.n wiwit agus pribadi/bhirawa

Probolinggo, Bhirawa
Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Probolinggo tahun ini dipercaya sebagai tuan rumah pada perhelatan East Java Green Scout Innovation Tahun 2020 Zona 7 Probolinggo yang digelar oleh Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Timur.

Salah satu kegiatan yang dilakukan dalam East Java Green Scout Innovation Tahun 2020 ini adalah bedah rumah tidak layak huni sebanyak 7 unit menjadi rumah sehat di Desa Jabung Candi Kecamatan Paiton.

Bupati Probolinggo selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Probolinggo Kak Hj. P. Tantriana Sari, SE didampingi Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Probolinggo Kak Drs. HA. Timbul Prihanjoko meresmikan pemugaran rumah tidak layak huni tersebut, Minggu (9/8/2020).

Peresmian pemugaran rumah tidak layak huni ini ditandai dengan peletakan batu pertama pembangunan rumah serta pembongkaran rumah secara simbolis oleh Kak Tantri didampingi Kak Timbul dan pengurus Kwarcab Gerakan Pramuka Probolinggo.

Tidak hanya itu, dalam kesempatan tersebut Kak Tantri juga membagi-bagikan masker kepada masyarakat, terutama anak-anak kecil yang tidak memakai masker sebagai salah satu bentuk ikhtiar pencegahan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 serta mendukung program Gerakan Masyarakat Memakai Masker (GM3).

“Selamat kepada pramuka yang telah dipercaya warga di Jawa Timur untuk mengelola dan mewujudkan program rehab rumah tidak layak huni sebanyak 7 unit. Hal ini tidak hanya sekedar menyibukkan kader pramuka saja, tetapi juga menanamkan nilai-nilai luhur budaya bangsa akan pentingnya empati, jiwa sosial dan jiwa mengayomi tetangga yang membutuhkan,” kata Kak Tantri.

Tentunya pelaksanaan program bedah rumah ini harus dilakukan dengan berbagai penyesuaian sehubungan dengan masih dalam situasi pandemi Covid -19 sehingga harus dipikirkan format dan konsep yang tepat. Jiwa pramuka tetap berjalan, tetapi tidak mengesampingkan faktor kesehatan dan keselamatan para pengurusnya.

“Kepada masyarakat yang rumahnya mendapatkan program bedah rumah supaya bersyukur atas pemugaran rumah ini sebagai karunia Allah SWT dengan harapan agar diterima dengan baik dan dijaga. Selanjutnya dipelihara dan dirawat sebaik-baiknya,” harapnya.

Bupati Probolinggo selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Probolinggo Kak Hj. P. Tantriana Sari, SE sekaligus secara resmi melaunching East Java Green Scout Innovation Tahun 2020 Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Timur Zona 7 Probolinggo di Pelataran Candi Jabung Desa Jabung Candi Kecamatan Paiton.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Probolinggo yang juga Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Probolinggo Kak Drs. HA. Timbul Prihanjoko, perwakilan Forkopimda, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Probolinggo Hj. Nunung Timbul Prihanjoko, segenap anggota Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Probolinggo, OPD terkait serta peserta kegiatan east java green scout innovation.

Launching Launching East Java Green Scout Innovation Tahun 2020 ini ditandai dengan penyerahan sarana prasarana oleh Kak Tantri dan Kak Timbul kepada perwakilan peserta. Dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Pramuka ke-59 tahun 2020.

Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Probolinggo Drs. HA. Timbul Prihanjoko mengungkapkan kegiatan east java green scout innovation tahun 2020 ini dimaksudkan menciptakan gerakan kerelawanan dan kepedulian yang kuat terpercaya dan masif sebagai bukti positif keberadaan gerakan pramuka bagi masyarakat, bangsa dan negara.

“Adapun tujuan dari kegiatan east java green scout innovation 2020 ini terwujudnya sikap dan karakter kepedulian terhadap lingkungan, terwujudnya kader gerakan pramuka peduli akan pelestarian lingkungan hidup, mewujudkan lingkungan bersih dan sehat dan memberi dampak positif dari gerakan pramuka kepada masyarakat,” ungkapnya.

Menurut Kak Timbul, kegiatan east java green scout innovation tahun 2020 ini diantaranya pemugaran 7 unit rumah tidak layak huni menjadi rumah layak dan sehat, penyerahan dan pembagian 100 tempat sampah, pemberian 1 unit gerobak sampah, pembuatan 1 gapura, pengecatan rumah, pagar area gapura, gerakan bersih-bersih lingkungan di area Desa Jabung Candi, pembagian 150 paket bahan pangan kepada masyarakat kurang mampu maupun yang terdampak pandemi Covid -19 serta pemberian dan penananaman pohon/bunga untuk taman.

“Kegiatan east java green scout innovation tahun 2020 akan tetap menjaga protokol kesehatan diantaranya wajib menggunakan masker, menerapkan sosial distancing dengan jarak minimal 1 meter di setiap kegiatan, setiap anggota disarankan selalu membawa hand sanitizer atau selalu cuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir,” pungkasnya.

Lebih lanjut Bupati Probolinggo Kak Hj. P. Tantriana Sari, SE menyampaikan ada permasalahan yang sangat mendasar dan cukup krusial yang sangat relevan diselesaikan bersama dengan pramuka. Yakni, isu Covid -19, kenakalan remaja serta nilai-nilai sosial dan kegotong royongan.

“Pramuka sebagai salah satu organisasi paling berpengalaman selama 59 tahun. Artinya sangat berpengalaman dengan ditempa berbagai kondisi. Alhamdulillah, pramuka telah mengambil peran di dalam pencegahan Covid -19 dengan menyumbangkan 10.000 masker bagi warga masyarakat,” katanya.

Keberadaan pramuka menjadi salah satu jawaban bagaimana menyelesaikan kenakalan remaja mulai dari mabuk-mabukan, seks bebas dan lain sebagainya. Selain itu, lunturnya semangat kebersamaan dan kegotongroyongan, paparnya.

“Saya akan terus memback up lahir batin pramuka. Bagaimana membumikan pramuka di Kabupaten Probolinggo. Harapannya pramuka tidak hanya menjadi ekstrakurikuler di sekolah tetapi bagaimana ada suasana kebatinan dan kebutuhan bagi anak-anak untuk masuk dan bergabung di pramuka. Tentu kegiatannya harus diupgrade sedemikian rupa sehingga apabila tidak bergabung pramuka tidak keren,” tambahnya. [wap]

Tags: