Caleg Asal Demokrat Kabupaten Jombang Dibekali Ilmu Pemenangan

Acara pembekalan Caleg Demokrat Jombang di Bale Tani, Bareng, Jombang, Sabtu (08/12). [Arif Yulianto/ Bhirawa}

Jombang, Bhirawa
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Jombang memasang target perolehan kursi legislatif pada Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2019 nanti sebesar 8 hingga 10 kursi.
Target besar ini juga terkit keyakinan Demokrat setelah berhasil mengusung Hj Mundjidah -Sumrambah menjadi Bupati dan Wakil Bupati Jombang bersama PPP, Partai Gerindra, dan Partai Perindo pada Pilkada serentak Bulan Juni 2018 kemarin.
Untuk menghadapi Pemilu 2019 para Calon Legislatif (Caleg) Demokrat Kabupaten Jombang pun diberikan ilmu pemenangan dalam pembekalan para Calon Legislatif di tingkat Kabupaten, Sabtu (08/12).
Acara yang digelar di Bale Tani, Kecamatan Bareng, Kabupaten Jombang itu bertujuan untuk mengkoordinasikan gerakan para Caleg partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut untuk meraup suara pemilih sebanyak mungkin di Kabupaten Jombang.
“Kita berusaha lebih dari sebelumnya. Harapan kita, kursi kita naik. Yang paling utama, kita berupaya agar suara partai naik,” ujar Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Jombang, Syarif Hidayatulloh (Gus Sentot) diwawancarai di sela acara.
Gus Sentot menambahkan, target pemilihan legislatif ini, pihaknya menargetkan 8 hingga 10 kursi di DPRD Kabupaten Jombang. Sekadar diketahui, sebelumnya, Demokrat Jombang masih memiliki 6 kursi di DPRD Jombang.
“Kami berharap 8 sampai 10 kursi lah. Sebelumnya 6 (kursi),” tandas Gus Sentot.
Sementara, keseriusan dalam memenangkan kontestasi politik ini, juga mendapat tanggapan serius dari pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Jawa Timur (Jatim).
Ketua Bidang Keagamaan dan Pesantren DPD Partai Demokrat Jatim, H Mujtahidur Ridho (Gus Edo) menegaskan, semua kader dan mesin partai harus bekerja keras memenangkan Pemilihan Umum di Jawa Timur.
“Menjelang 4 bulan Pemilihan Umum, semua mesin partai harus bekerja keras. Apapun alasanya, kerja keras untuk menang menjadi prioritas,” tutup Gus Edo.(rif)

Tags: