Cegah MERS, CHJ Bojonegoro Jalani Imunisasi

993005_221388601351650_1614976279_nBojonegoro, Bhirawa
Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh, Kantor Departemen Agama (Kandepag) Bojonegoro Wakhid Priyono, mengatakan 1.040 CJH dari Bojonegoro saat ini telah menjalani serangkain tes dan imunisasi guna mengantisipasi penyakit yang mungkin menyerang saat beribadah di tanah suci.
Ia menagtakan, berbagai langkah dilakukan agar jamaah tidak terjangkit penyakit yang saat ini menyebar di Arab Saudi. “Terutama Virus MERS, jamaah sudah mendapatkan imunisasi untuk meningkatkan kekebalan tubuh,” ujar Wakhid Priyono kepada Bhirawa Rabu (11/6).
Selain itu, CJH juga akan dibekali masker khusus untuk dipakai di tanah suci. Tak hanya kondisi fisik jamaah, CJN juga bakal menjalani scaning tes kesehatan psikologis. “Untuk tes psikologis baru bisa dilakukan di tingkat Kantor Wilayah (Kanwil). Tesnya sederhana, untuk melihat kondisi kejiwaan CJH,” imbuhnya.
Sementara itu, jadwal keberangkatan jamaah haji Indonesia diperkirakan pada tanggal 31 Agustus 2014. Jamaah asal Bojonegoro terbagi dalam dua kloter yang masing-masing kloter akan didampingi satu orang dokter dan dua paramedis.n bas

Tags: