Dekonstruksi Cara Berpikir

Mindset RevolutionJudul    : Mindset Revolution
Penulis    : M. Yunus S.B
Penerbit    : JB Publisher
Terbit    : I, 2014
Tebal    : 308 Halaman
Peresensi    : Mansata Indah Dwi Utari*)
Peresensi adalah Guru SMP Assalam Kradenan, Grobogan – Jawa Tengah

Pola pikir (mindset ) merupakan aspek paling penting dalam kehidupan manusia. Pola pikir yang digunakan seseorang akan membentuk realitas kehidupan nyata. Kondisi di lingkungan dipengaruhi oleh apa yang dipikirkan, bayangkan, visualisasikan, inginkan, atau takutkan. Pikiran memiliki kekuatan yang luar biasa sehingga mampu menggerakkan dan mengubah materi di luar diri manusia, baik untuk tujuan positif ataupun negatif sesuai dengan pilihan.
Buku ini hadir mengajak pembaca menuju kesuksesan melalui revolusi mindset. M. Yunus meyakini bahwa kesuksesan hanya mampu diraih oleh orang yang cara berpikirnya proaktif, antisipatif, dan responsif. Sementara kegagalan seringkali mendera orang berpikiran negatif dan reaksioner.
Energi pikiran itu berupa getaran yang tidak kasat mata, namun mampu menembus batas ruang dan waktu. Energi pikiran seperti arus listrik yang juga tidak terlihat oleh mata, merupakan hasil pemikiran yang mampu menggerakkan mesin-mesin raksasa, memberi manfaat bagi kehidupan manusia, dan dapat menerangi kehidupan di seluruh dunia. Kekuatan yang tidak tampak itu dapat dikontrol, dikelola, dan dikembangkan di dalam otak kita melalui kekuatan imajinasi, pemikiran, dan ketajaman visi untuk memahami hukum-hukum alam yang berlaku. Akhirnya, kita mampu menjangkau, memahami, serta kemudian mewujudkannya menjadi suatu realitas dengan kekuatan energi pikiran. (hlm. 3)
Pikiran adalah segalanya dalam hidup. Bila seseorang ingin hidup seperti yang diinginkan, maka perubahannya harus dimulai dari pola pikir. Jadi, pikiranlah yang menjadikan hidup seperti sekarang. Jika tidak menginginkan kehidupan seperti sekarang, maka jangan mempertahankan nilai-nilai dan keyakinan hidup seperti yang sekarang. Sebab, pola pikir bersumber dari nilai-nilai dan keyakinan hidup.
Bahagia dan tidak bahagianya hidup seseorang bukanlah kesalahan orang lain, tetapi semua itu bersumber dari pola pikir dirinya sendiri. Bila pikirannya hanya  produktif  terhadap hal-hal negatif, sifatnya kekurangan, sifatnya benci dan dendam, kurang bersyukur dengan kehidupan yang dimiliki, maka, jangan berharap akan mendapatkan kebaikan dan kemenangan dalam hidup.
Pikiran negatif hanya akan memberikan kekalahan, penderitaan, kekurangan, destruktif, dan hal-hal yang membuat hidup terpendam dalam kegagalan yang mendalam. Sebaliknya, semakin kuat seseorang memprogram dirinya dengan nilai-nilai dan keyakinan positif, semakin ia dapat mengendalikan pikiran bawah sadarnya. Pikiran positif akan menarik lebih banyak hal positif ke dalam diri seseorang, sebaliknya pikiran negatif akan selalu menarik lebih banyak hal negatif. Pikiran akan menghasilkan tindakan, tindakan yang diulang-ulang akan menghasilkan suatu kebiasaan, kemudian kebiasaan itulah yang membentuk karakter seseorang yang akan mewarnai kehidupannya.
Pikiran adalah magnet yang sangat kuat. Apa pun yang diberitahukan pola pikir kepada kita adalah apa yang kita tarik, baik disadari atau tidak. Ketika menggeser pola pikir, kita beralih ke sebuah permainan baru dan seperangkat aturan yang baru. Ketika permainan dan aturan berubah, seluruh dunia kita mulai berubah. Kita mulai mengeluarkan energi yang berbeda, sehingga dapat menarik jenis orang-orang dan situasi yang berbeda ke dalam hidup kita. Ketika kita mentransformasi pemikiran berarti kita mentransformasi dunia.
Cara sederhana untuk membiasakan berpikir positif adalah menghindari penggunaan kata-kata negatif dan gambaran negatif di dalam pikiran. Keduanya akan kembali pada diri manusia dan terinkubasi di dalamnya. Hal ini tentunya menimbulkan kemadharatan kepada dirinya. Karena, nantinya akan mengkristal menjadi tindakan. Kita dapat memiliki pola pikir yang optimistis. Kita percaya bahwa tidak ada sesuatu yang tidak mungkin. Semua dapat dilakukan secara bertahap, biar lambat asal selamat maka kita akan berhasil melakukan sesuatu yang teramat sulit.
Perubahan cara pandang yang kita inginkan bukanlah perubahan yang biasa. Tapi yang kita harapkan dalam konteks keluar dari berbagai permasalahan kehidupan kita sebagai manusia adalah sebuah perubahan mindset yang radikal, dramatis, dan mendasar. Buku setebal 308 ini merupakan resep jitu untuk mengenal otak dan potensi kita. Selain itu, juga untuk memperbaharui dan mengembangkan pola pikir yang sesuai dengan diri kita. Dengan mengubah mindset revolusioner, kita bisa membangun kualitas hidup yang jauh lebih baik. Mindset revolution atau revolusi pola pikir menjadi modal kita untuk mengikuti jejak orang-orang sukses yang berhasil mengubah lingkungan atau bahkan dunia.

                                                    ———————– *** ———————–

Rate this article!
Tags: