Diknas Sidoarjo Mutasi Delapan Kasek SDN

??????????Sidoarjo, Bhirawa
Sebanyak 12 Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) se Kec Jabon di mutasi dan dipromosikan untuk menjabat sebagai Kepala SDN yang baru. Mereka yang terkena mutasi terdiri dari delapan Kasek kena mutasi dan empat dipromosikan untuk menjadi Kasek baru.
Usai melakukan serah terima Kepala UPTD Cabang Dinas Pendidikan (Diknas) Jabon, Drs Khoirul Machfud Msi mengatakan, mutasi dilakukan untuk penataan, karena dari 22 SDN yang ada di Kec Jabon beberapa diantaranya tak ada Kaseknya. ”Mutasi ini dilakukan untuk mengisi jabatan kepala sekolah yang kosong ditinggal pensiun oleh kepala sekolah yang lama,” katanya.
Selain itu mutasi juga dimaksudkan untuk penyegaran, sebab ada beberapa kepala sekolah yang sudah menjabat sudah terlalu lama, ada yang lebih dari tiga sampai empat tahun. Diharapkan dari mutasi ini, program apa yang sebelumnya baik di sekolah lama, bisa dibawa ke sekolah baru. ”Begitu juga di sekolah yang baru, bila ada yang baik agar tetap dipertahankan dan ditingkatkan,” ujar Khoirul.
Khoirul menuturkan, mutasi juga dimaksudkan untuk pemerataan dalam bekerja bagi para kepala sekolah, dimana para kepala sekolah yang dulunya bertugas di daerah terpencil akan pindah tugas di daerah yang berdekatan dengan pusat pemerintahan. ”Begitu juga sebaliknya, agar bisa sama-sama merasakan dan berbagi pengalaman,” jelasnya.
Dari delapan kepala sekolah lama yang di mutasi itu diantaranya, M Chozin Spd yang dulu menjabat sebagai Kepala SDN Keboguyang yang berada di utara Sungai Berantas, kini menjabat sebagai Kepala SDN Balongtani yang berada di selatan sungai. Begitu juga dengan Drs Kasmari, MSi yang dulu menjabat sebagai Kepala SDN Tambak Kalisogo II, kini dijabatan barunya sebagai Kepala SDN Keboguyang.
Sementara itu, enam Kepala SDN lainnya, Ma’ruf Spd Msi sebagai Kepala SDN Semambung, Suyono SE MPd Kepala SDN Jemirahan, Lasmiyati SPd MSi Kepala SDN Kupang, Tamsis SPd Kepala SDN Trompoasri I, Dwiyono SPd Kepala SDN Permisan dan Drs Misbaqussobir dimutasi sebagai Kepala SDN Panggreh II.
Sedangkan empat kepala sekolah yang baru, adalah Shoikhatul Masturoh sebagai Kepala SDN Panggreh I, Supriono SPd sebagai Kepala SDN Kedungpandan II, Sholikhah SPd MSi sebagai Kepala SDN Tambak Kalisogo II dan Tohari SPd sebagai Kepala SDN Kupang IV. [ach]

Keterangan Foto; Para Kepala SDN yang dimutasi menandatangani berita acara serah terima jabatan kemarin. [achmad suprayogi/bhirawa]

Tags: