Gandeng Pemprov Jatim, GAMKI Berkomitmen Pemberdayaan Ekonomi

Ketua DPP GAMKI, Michael Wattimena saat berbicara dalam kegiatan pelantikan pengurus Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI), di Gereja Kristen Indonesia Jumat (4/7) malam lalu.

Ketua DPP GAMKI, Michael Wattimena saat berbicara dalam kegiatan pelantikan pengurus Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI), di Gereja Kristen Indonesia Jumat (4/7) malam lalu.

Surabaya, Bhirawa
Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Jatim bekerjasama dengan Pemprov Jatim akan mencetak generasi pemuda yang memiliki jiwa entrepreneur dan berkomitmen untuk memberdayakan ekonomi.
Gubernur Jatim, Dr. H Soekarwo menegaskan pemuda saat ini memiliki tangungjawab untuk memberdayakan masyarakat.salah satunya dengan memberdayakan perekonomian masyarakat dan pengusaha kecil. “Makanya kami dari Pemprov Jatim menyambut antusias hal itu,”tegas Soekarwo di depan ratusan umat Kristen dalam kegiatan pelantikan pengurus Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI), di Gereja Kristen Indonesia Jumat (4/7) malam lalu.
Seraya dicontohkan di Kabupaten Malang banyak pemudanya membuka usaha rempeyek yang dikemas sangat menarik sehingga mampu dijual diluar Jatim. “Hal inilah yang perlu dicontoh. Dan Pemprov Jatim melalui Disperindag siap menjembatani dalam penjualan lewat pameran,”paparnya.
Sementara Ketua DPP GAMKI, Michael Wattimena mengaku terus berkomitmen terhadap pemberdayaan ekonomi. Contoh konkretnya dengan meminta semua seluruh DPD GAMKi untuk melakukan kemitraan dengan semua unit usaha masyarakat maupun pemerintah, untuk menghidupkan sektor UMKM di masyarakat bawah.
Bahkan, lanjut Anggota Komisi V DPR RI telah bekerjasama dengan Kementerian Percepatan Daerah Tertinggal (DPT) dalam pembangunan perumahan, dimana sebagian pemuda GAMKI adalah tenaga kerjanya. “Yang pasti kami berkomitmen untuk mendorong para pemuda untuk terus berinovasi dan meningkatkan keahlian dalam bersaing dari serbuan tenaga asing,”tegasnya.
Sementara terkait Pilpres 2014 ini, Michael menyatakan GAMKI akan tetap netral dalam pilpres 2014 mendatang. Sebab, GAMKI merupakan sebuah organisasi keagamaan yang independen, dan tidak menjadi partisan dari parpol atau kekuatan politik manapun.
Namun, Michael menambahkan, GAMKI tidak akan melarang seluruh anggotanya untuk memberikan dukungan kepada capres manapun. Karena hal itu merupakan hak politik masing-masing anggota GAMKI. Michael mencontohkan masalah itu pada dirinya. “Saya ini Ketua Umum DPP GAMKI, tapi saya juga merupakan kader Partai Demokrat, jadi sikap politik saya sebagai pribadi harus mendukung, dan memenangkan pasangan Prabowo-Hatta,”ungkapnya. [cty]

Tags: