Gubernur Khofifah Paparkan Koneksitas Gerbangkertasusila dan Pengembangan BTS

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat mengikuti rapat terbatas bersama Presiden Jokowi dan para menteri Kabinet Kerja di Istana Negara Bogor, Selasa (9/7).

Pemprov, Bhirawa
Koneksitas transportasi wilayah Gerbangkertasusila (Gresik-Bangkalan-Mojokerto-Surabaya-Sidoarjo-Lamongan) menjadi salah satu pembahasan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat mengikuti rapat terbatas bersama Presiden Jokowi dan para menteri Kabinet Kerja di Istana Negara Bogor, Selasa (9/7). Selain koneksitas Gerbangkertasusila, Gubernur Khofifah juga membahas terkait pengembangan kawasan Bromo-Tengger-Semeru (BTS).
Gubernur Khofifah mengatakan, pemerintah akan membangun koneksitas, terutama transportasi publik dengan kereta api di wilayah Gerbangkertasusila. Wilayah ini merupakan ring satu dalam peta wilayah industri Jatim, dan telah masuk dalam proyek Bappenas RI. Selain itu, wilayah ini juga disiapkan sebagai sepuluh besar kota metropolitan di Indonesia.
“Jatim belum memiliki ring road seperti di Jakarta, sekarang baru akan dibangun Surabaya Eastern Ring Road atau SERR. Kita harap selain SERR itu bisa dibangun, juga dibangun koneksitas transportasi diantara kabupaten/kota di ring satu industri Jatim, kemudian disiapkan tambahan transportasi publik, termasuk didalamnya adalah Lintas Rel Terpadu (LRT),” katanya.
Sementara itu, Presiden RI Joko Widodo menyampaikan, sektor infrastruktur dan budaya kerja yang dimiliki masyarakat Jatim dinilai sangat mendukung bagi pengembangan investasi di provinsi tersebut. “Masyarakatnya terbuka dan memiliki produktivitas yang sangat baik,” kata Presiden.
Dengan kondisi tersebut, Jatim diharapkan dapat menjadi salah satu provinsi yang dapat memberikan kontribusi besar bagi pertumbuhan ekonomi nasional. Untuk itu, Kepala Negara mengundang Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, untuk membahas upaya percepatan pembangunan di Jatim bersama dengan jajaran terkait. [tam]

Tags: