Hari Ini, 450 Pelamar CPNS Jalani Tes SKB

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jatim Nurkholis

Perketat Prokes, Wajib Serahkan Bukti Rapid Test
Pemprov, Bhirawa
Tahapan seleksi CPNS Pemprov Jatim kembali bergulir setelah cukup lama ditunda karena pandemi Covid-19. Mulai hari ini, Senin (28/9), pelamar CPNS akan mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang digelar menggunakan metode Computer Assisted Test (CAT) dan dengan protokol kesehatan ketat.
Setiap hari, tak kurang dari 450 pelamar akan mengikuti SKB di Kantor Regional II Badan Kepegawaian Negara (BKN). Secara keseluruhan, jumlah peserta CPNS yang akan mengikuti SKB sebanyak 4.778 pelamar. Mereka mengikuti SKB secara bergiliran mulai hari ini hingga 7 Oktober mendatang. “Satu hari kita bagi dalam tiga gelombang. Masing-masing 150 peserta sehingga totalnya sehari 450 peserta,” tutur Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jatim Nurkholis.
Terkait protokol kesehatan, Nurkholis menjelaskan hal-hal yang wajib ditaati peserta tes SKB CPNS. Di antaranya ialah kewajiban untuk menunjukkan hasil rapid test paling lama 14 hari sebelum ujian. Jika ada peserta yang diketahui reaktif maka akan mengikuti ujian di tempat khusus yang terpisah dengan peserta lainnya. Sementara jika ada peserta yang positif Covid-19 dan mendapat rekomendasi dari dokter, juga diperkenankan mengikuti seleksi di tempat khusus.
“Bagi peserta yang reaktif ada jalurnya sendiri mulai dari masuk ruangan hingga ujiannya juga dilakukan di ruang khusus,” ujar Kholis. Sementara di ruang peserta yang umum, lanjut dia, penataan tempat diatur berjarak sesuai protokol physical distancing. “Semua kita atur agar pelaksanaan tes SKB berjalan lancar secara teknis maupun aman dari sisi kesehatan,” imbuhnya.
Selain mengatur tata letak tempat ujian, panitia seleksi juga telah melakukan pemetaan lokasi tes. Tercatat ada 22 lokasi ujian untuk pelamar di Pemprov Jatim untuk 4.778 orang. “Mereka ujian dari daerahnya masing-masing. Kecuali yang tidak mendaftar tempat ujian, secara otomatis akan tercatat sebagai peserta di lokasi ujian Kanreg II BKN Surabaya,” ujar mantan Kepala Biro Organisasi tersebut.
Lebih lanjut Nurkholis mengimbau, agar peserta senantiasa mematuhi protokol kesehatan. Mereka siap dengan masker dan bukti hasil rapid test. Sehingga dalam pelaksanaan ujian, mereka tidak menemukan hambatan teknis. “Panitia SKB juga melakukan swab secara keseluruhan. Alhamdulillah semua negatif dan besok (hari ini) dapat bertugas,” tutur Nurkholis.
Nurkholis juga menjelaskan, dalam SKB kali ini pelamar akan diuji sesuai formasinya masing-masing. Soal yang diujikan setiap formasi jabatan terdapat perbedaan. “Di Pemprov Jatim lowongan yang dibuka sebanyak 1.817 formasi,” pungkas Nurcholis. [tam]

Tags: