Isuzu Traga, Mobil Karya Anak Bangsa Siap Bersaing di Kancah Asia

Malang, Bhirawa
Meski dilaunching pada 2018 silam, Isuzu Indonesia kembali memperkenalkan Isuzu Traga secara lebih dekat dengan customer. Pengenalan kembali Isuzu Traga ini dilakukan dengan gelaran Jambore Isuzu Traga yang diadakan di Malang, Sabtu (24/8).
“Melalui activity Jambore Isuzu Traga Malang ini, diharapkan Isuzu Traga makin terus dapat dikenal oleh masyarakat. Masyarakat pun juga bisa langsung merasakan keuntungan berbisnis menggunakan Isuzu Traga,” kata Kepala Wilayah Area Jawa Timur, PT Isuzu Astra Motor Indonesia, Lisa Tjandra.
Lisa menjelaskan, event Jambore Isuzu Traga Malang ini, dimulai dengan konvoi di dua titik, yaitu Dealer Astra Isuzu Malang dan Astra Isuzu Pasurusan. Dalam Jambore ini, sejumlah unit Isuzu Traga milik customer berkeliling konvoi dan berakhir di Rumah Makan Sri, Malang.
Sementara itu, President Director PT Isuzu Astra Motor Indonesia, Ernando Demily menambahkan, Isuzu Traga diusung untuk menjadi kendaraan angkutan barang dengan GVW maksimum 2.950 kilogram yang akan siap menjadi rekan bisnis yang sangat tangguh dan effisien. Bahkan Isuzu Traga memiliki muatan yang sangat lega dan mampu membantu segala bisnis.
Bisnis ini, sambung Ernando, diantaranya di bidang agrikultur, manufaktur, konstruksi, distributin dan retail, public transporter, akomodasi, pemerintahan, dan lainnya yang membutuhkan kendaraan pick up dengan muatan yang besar. Serta mempunyai tenaga yang kuat dan efisiensi di segala medan.
“Isuzu Traga adalah medium pick up – cab over buatan anak negeri. Hal itu karena demua sudah dirakit di Indonesia. Kita juga akan membawa Isuzu Traga ke kancah Asia,” ungkap Ernando Demily.
Adapun keunggulan Isuzu Traga, diantaranya memiliki bak yang lebih besar. Yaitu memiliki cargo dimension yang sangat besar di kelasnya dengan panjang 2.810mm dan lebar 1.620 mm, dan cargo space 1.6m2. Sehingga mampu membawa kurang lebih 60 galon Air dalam sekali angkut saja.
Selanjutnya, performa mesin Isuzu Traga tangguh. Yakni menggunakan engine 4JA1-L yang sangat melegenda. Dan terrkenal memiliki sparepart yang affordable dan terjamin ketersediaannya. Mesin ini juga sudah terbukti durability nya.
Kepala Cabang PT Astra Isuzu, Debrina menambahkan, Isuzu Traga merupakan hasil dari pengembangan produk Isuzu yang sudah kami survey sebelumnya ke para pengguna kendaraan untuk membawa barang. “Mereka membutuhkan kendaraan yang efisien, tangguh disegala medan, mampu mengangkut muatan yang banyak. Dan after sales yang mudah dan inilah Isuzu Traga,” pungkasnya. [bed]

Tags: