“Jangan Buru-buru Minta Kembali ke Daerah Asal”

Wabup Situbondo Yoyok Mulyadi didampingi Sekda Syaifullah dan Kepala BKPSDM Akhmad Yulianto saat mengukuhkan 279 GGD di pendopo, Selasa (25/6). [sawawi]

Wabup Situbondo Kukuhkan 279 GGD Tahap Pertama
Situbondo, Bhirawa
Para Aparat Sipil Negara (ASN) di bidang tenaga pendidik khususnya yang termasuk Guru Garis Depan (GGD) tidak terburu buru untuk minta pindah ke daerah asalnya. Pasalnya, kemampuan dan keahlian yang mereka miliki masih terus diharapkan dapat membantu bagi peningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Situbondo.
“Saya sangat berharap kepada ratusan GGD ini untuk memanfaatkan wadah perkumpulan profesi seperti PGRI Situbondo untuk mengembangkan diri dan kemampuan dalam dunia pendidikan,” pinta Wakil Bupati (Wabup) Situbondo Yoyok Mulyadi saat secara resmi mengambil sumpah dan janji 279 PNS di Graha Amukti Praja (pendopo Kabupaten) Selasa pagi (25/6).
Dalam kegiatan tersebut Wabup Yoyok Mulyadi didampingi Sekretaris Daerah Situbondo Syaifullah dan Kepala BKPSDM Situbondo Akhmad Yulianto. Sejumlah pimpinan OPD dan Kepala Bagian (Kabag) yang tersebar di Sekretariat Pemkab Situbondo juga ikut ambil bagian dalam pengukuhan kemarin.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Situbondo Akhmad Yulianto menuturkan, pelaksanaan pengambilan sumpah jabatan fungsional diikuti oleh 279 peserta.
Semua PNS tersebut, kata mantan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Situbondo itu, terdiri dari para guru SD dan SMP yang tercatat sebagai guru garis depan (GGD) pertama tahun 2019.
“Ini merupakan tahapan pengangkatan pertama dalam jabatan guru di Kota Santri Situbondo,” ujar Akhmad Yulianto.
Sementara itu prosesi pengambilan sumpah dan janji 279 PNS baru dibidang pendidikan dilakukan langsung oleh Wakil Bupati Yoyok Mulyadi. Secara simbolis Wabup Yoyok Mulyadi menegaskan bahwa hanya ada 6 orang yang tercatat sebagai GGD yang asli dari Kabupaten Situbondo. Sedangkan sisanya, akunya, sekitar 273 orang berasal dari luar Kabupaten Situbondo.
“Saya minta dan berharap kepada 279 PNS yang masuk dalam GGD untuk benar benar melakukan tugas dan kewajibannya sesuai dengan harapan masyarakat dan dunia pendidikan,” tegas mantan Kadis PUPR Kabupaten Situbondo itu.
Masih kata Wabup Yoyok Mulyadi, ia mewakili Bupati Situbondo Dadang Wigiarto patut untuk berterimakasih kepada para PNS karena cepat beradaptasi dan berbaur dengan baik ditengah masyarakat Kota Bumi Salawat Nariyah Situbondo. Termasuk diantaranya, sebut Wabup Yoyok, semua GGD bisa hafal lagu mars Situbondo dan solawat nariyah.
“Ini patut saya apresiasi dengan baik dari semua PNS baru yang dikukuhkan sebagai GGD di Kabupaten Situbondo,” ucap Wabup Yoyok. [awi]

Tags: