Kabupaten Sumenep Kekurangan Dokter

Dokter cantikSumenep, Bhirawa
Jumlah dokter di Kab Sumenep masih terhitung kurang. Dari 1 juta penduduk Sumenep, hanya terdapat 87 dokter yang tersebar di RSD Moh Anwar sebanyak 23 dokter dan 64 dokter di bawah Dinas Kesehatan (Dinkes) yakni tersebar di 30 Puskesmas.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumenep, Fatoni mengatakan, jika dibandingkan jumlah penduduk dengan dokter masih kurang. Sebab, sesuai proporsionalnya, satu orang dokter harus melayani maksimal 10 ribu penduduk, seharusnya jumlah dokter di Sumenep sebanyak 110 orang.
”Idealnya memang satu dokter melayani 10 ribu penduduk, harusnya Sumenep memiliki 110 dokter, namun yang ada sekarang hanya 87 dokter,” kata Fatoni, Rabu (17/09).
Fatoni memaparkan, 87 dokter itu terdiri dari 8 dokter Pegawai Tidak Tetap (PTT) dan 79 dokter merupakan PNS termasuk 17 orang dokter yang baru diangkat. Dari dokter yang ada, rata-rata tersebar di setiap Puskesmas sebanyak 2 orang dokter.
”Dokter yang ada sebanyak 87 orang, tersebar di 30 Puskesmas dan RS. Rata-rata di tiap Puskesmas ada dua dokter, jadi masih kurang 23 dokter,” tuturnya.
Namun, belum ada keluhan pelayanan dari masyarakat baik di Puskesmas maupun di RS. Selain itu tingkat kematian ibu dan anak relatif rendah. Hal itu menjadi indikator tak terlalu berpengaruhnya kurangnya dokter, namun pihaknya tetap menginginkan adanya penambahan.
”Salah satu indikator pelayanan relatif bagus yakni pada jumlah kematian anak dan ibu. Tahun ini kematian anak sebanyak 19 orang dan ibu sebanyak 9 orang, ini menunjuknan angka kematian masih rendah,” tegasnya.
Lebih lanjut, Fatoni menyatakan, kekurangan dokter itu bisa dipenuhi pada rekrutmen tahun 2015. ”Tahun 2015 kekurangan dokter itu sudah bisa terpenuhi,” harapnya.
Dia menambahkan, untuk dokter di Kepulauan, semuanya sudah ada tinggal di Masalembu masih belum ada dokter giginya karena ada pergeseran. Untuk dokter di Kepulauan, semuanya sudah ada tinggal di Masalembu masih belum ada dokter giginya karena ada pergeseran dokter. Namun tak mempengaruhi terhadap pelayanan karena masih ada dokter umum yang bisa melayaninya. [sul]

Keterangan Foto : Seorang dokter cantik serius memeriksa pasien yang berobat di salah satu puskesmas kepulauan Sumenep.

Rate this article!
Tags: