Kapolres Tekankan Pengamanan Posko Kemenangan Capres

18-Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Setija Junianta saat memimpin acara deklarasi damai antar dua belah tim sukses Capres dan Cawapres RI 2014, Selasa (17,6). AbednegoSurabaya, Bhirawa
Sebuah deklarasi Damai pelaksanaan Pilpres 2014 digelar khusus Polrestabes Surabaya. Bertempat di ruang eksekutif Polrestabes Surabaya, Senin (17/6), kapolrestabes Surabaya menegaskan fokus dari pengamanan Pilpres kali ini, ditekankan pada penjagaan di Posko kemenangan Capres.
Pada acara yang bertemakan ‘Silaturrahim Kapolrestabes Surabaya Bersama Tim Sukses Capres dan Cawapres RI 2014 Kota Surabaya’, Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Setija Junianta mengatakan, Polrestabes Surabaya memberi komitmen dan pelayanan terbaik bagi pam pengamanan di posko kemenangan masing-masing Capres dan Cawapres. Nantinya, mobil patroli dari Polrestabes akan berkeliling di masing-masing posko kemenangan.
“Patroli dari mobil dinas kami ini, bertujuan untuk silaturrahim dan menggali informasi terkait kampanye yang akan dilakukan tim sukses ke dua Capres,” terang Kombes Pol Setija Junianta, Senin (17/6).
Lanjutnya, patroli pengamanan ini, selain dilakukan oleh Polrestabes. Nantinya akan melibatkan Polsek jajaran. Dengan waktu patroli dua kali dalam satu hari. Selain itu, apabila dari ke dua tim sukses memerlukan pengawalan Polisi.
Maka, anggota Polrestabes akan siap membantu. “Kami akan membantu pengawalan sesuai dengan koridor tugas kami. Tapi, untuk pengawalan diluar tugas, kami tidak akan membantu,” tegas Setija.
Setija menjelaskan, pihaknya menekankan pada seluruh anggotanya untuk tetap menjaga netralitas Polri dalam politik. Sebab, hal itu sesuai dengan amanat Kapolri yang menginginkan satuan Polri tetap jaga netralitas selama Pemilu dan kaitanya dengan perpolitikan.
Lanjut Setija, pihaknya memberi gagasan agar nantinya didirikan satu tempat atau posko, yang akan di hadiri Wali Kota dan ke dua tim sukses Capres dan Cawapres.
“Gagasan ini sebagai wadah silaturrahim, dimana kita akan lihat dan duduk bersama antar masing-masing tim sukses,” ungkapnya.
Menurut Setija, pentingnya ke dua tim sukses duduk besama yakni, untuk menyamakan persepsi, dalam artian menciptakan Pilpres 2014 aman dan kondusif saat massa kampanye. Selain menjaga situasi kantibmas, penindakan atau penegakkan pada pelanggaran lalu lintas akan tetap ada.
Adapun pelanggaran lalu lintas yang dapat ditindak tegas oleh Satlantas Polrestabes Surabaya adalah para simpatisan Capres tak menggunakan helm saat dijalan raya, menggunakan kendaraan bak terbuka saat kampanye, boncengan tiga orang, dan menggunakan knalpot brong.
“Saya minta kepada para tim sukses agar mensosialisasikan kepada bawahannya, supaya tertib lalu lintas saat berkampanye. Selain itu, saya harapkan adanya netralitas dan pengawasan terhadap pihak pelipat suara,” urainya.
Dalam kesempatan ini, Wali Kota Surabaya melalui perwakilannya yakni Kepala Bakesbanglinmas Kota Surabaya Soemarno menambahkan, Pemkot Surabaya akan memfasilitasi segala keperluan yang berhubungan dengan Pilpres. Pihaknya juga mengharapkan adanya kebersamaan diantara dua tim sukses yang akan melaksanakan kampanye Pilpres.
“Saya harapkan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden nanti bisa berjalan dengan baik, seperti Pemilu sebelumnya. Dan kita sukseskan Pilpres 2014 di Surabaya,” tandasnya. [bed]

Keterangan Foto : Kapolrestabes-Surabaya-Kombes-Pol-Setija-Junianta-saat-memimpin-acara-deklarasi-damai-antar-dua-belah-tim-sukses-Capres-dan-Cawapres-RI-2014, Selasa (17/6) pagi. [Abednego/bhirawa]

Tags: