Koramil 0814/11 Sumobito Manfaatkan Lahan Makoramil untuk Budidaya Lele

Anggota Koramil 0814/11 Sumobito, Jombang meamnfaatkan lahan kosong untuk beternak ikan lele, Selasa (11/08). (arif yulianto/ bhirawa)

Jombang, Bhirawa
Komandan Koramil (Danramil) 0814/11 Sumobito, Jombang, Kapten Inf Isak Pambudi mengajak anggotanya untuk melakukan budidaya ikan lele dengan memanfaatkan lahan kosong yg ada di Makoramil setempat, Selasa (11/08).

Danramil mengatakan kepada para anggotanya bahwa di masa pandemi Covid-19, dampak yang dirasakan warga masyarakat sangat besar, terutama warga kalangan bawah, dari berkurangnya penghasilan hingga hilangnya pekerjaan.

Untuk mendukung ketahan pangan, anggota Koramil 0814/11 melaksanakan budidaya ikan lele dengan memanfaatkan lahan kosong yg ada di Makoramil setempat.

“Diharapkan, dengan adanya contoh pemanfaatan lahan tersebut bisa menginspirasi warga masyarakat untuk lebih berkreasi dalam memanfaatkan lahan pekarangan yang ada di rumah masing-masing,” ungkap Kapten Inf Isak Pambudi.

Kapten Inf Isak Pambudi juga menyebutkan, pandemi Covid-19 yang menyebar telah memberikan dampak besar terhadap ketersediaan stok pangan, sehingga perlu disiapkan lahan pertanian dan perikanan baru.

“Dengan kegiatan ini tentunya cara efektif untuk mencegah terjadinya krisis pangan yang menjadi kebutuhan pokok manusia. Besar harapan, ke depan, budidaya ini menjadi salah satu sumberdaya yang akan diandalkan dalam memenuhi kebutuhan pangan dan pemberdayaan ekonomi di masa pandemi Covid-19,” pungkas Kapten Isak Pambudi.(rif)

Tags: