KPU Kabupaten Lamongan Tunggu Finalisasi PKPU Pusat

Ketua KPU Lamongan Makhrus Ali menyatakan siap secara teknis dengan catatan menunggu finalisasi PKPU KPU – RI. (Alimin Hakim/Bhirawa).

Lamongan,Bhirawa
Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tertunda karena adanya situasi pandemi. Namun, belakangan tahapan ini direncanakan bakal digulirkan kembali.

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lamongan sendiri mengaku siap jika Pilkada tahun 2020 akan di laksanakan pada bulan Desember sesuai yang sudah menjadi keputusan Menteri Dalam Negeri setelah melakukan Rapat Dengar Pendapat. Hanya saja saat ini pihak KPU Daerah Lamongan masih menunggu finalisasi PKPU dari pusat.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lamongan Makhrus Ali menyebut saat ini dalam proses menunggu aturan teknis. Dalam hal ini teknis terkait Peraturan Komisi Pemilihan Umum atau PKPU.

“PKPU inilah yang menjadi penting untuk bisa memulai lanjutan tahapan Pilkada. Sekarang kita masih menunggu finalisasi dari PKPU tersebut,” ujar Makhrus Ali saat dihubungi , Selasa(2/6).

Estimasi finalisasi ini, lanjutnya, memang tidak bisa di pastikan kapan. Namun pimpinan komisioner berharap pekan depan sudah ada hasil finalisasi PKPU tersebut.

“Semoga dalam pekan ini PKPU nya sudah disahkan. Mengingat dari draft PKPU sebelumnya, tanggal 15 Juni sudah dimulai lanjutan tahapan pilkada,” lanjut Makhrus.

Dijelaskan Makhrus jika pihaknya sudah punya gambaran tekhnis pelaksanaan di level Kota dan pastinya akan mengikuti arahan dari provinsi dan pusat.

“Secara aspek kita sudah mempersiapkan.Yang jelas pasti ada perubahan secara tekhnis dan kita juga sudah di mintai asessement soal persiapan data dan tekhnisnya,” jelasnya.

Dia menambahkan,Jika PKPU sudah final dan disahkan bakal tancap gas segera melanjutkan tahapannya.Meski beberapa tekhnis tahapan harus di lakukan dengan online atau digital seperti halnya soal tahapan yang paling dekat pembentukan Petugas Pemutahiran Daftar Pemilih (PPDP).

Kesiapan tekhnis yang nantinya sudah di rencanakan dan di persiapkan KPU Kab.Lamongan dalam pelaksanaan Pilkada 2020 juga tetap fokus pada protokol kesehatan.

“Segala teknis dalam pelaksanaanya nanti soal alat coblos , tinta, pengaturan tempat duduk dan penambahan TPS semuanya memperhatikan protokol kesehatan,” pungkasnya. [aha]

Tags: