Lepas Pelaku Curwan, Mapolsek Dikepung Warga Dua Desa

7-FOTO KAKKI sul-IMG-20140604-02127Sumenep, Bhirawa
Mapolsek Manding, Sumenep dikepung ratusan warga dari dua desa yakni desa Gadding dan desa Lanjuk. Pasalnya, kapolsek Manding, AKP Bambang Adi W diduga melepas pelaku pencurian hewan, Enik, warga Dusun Paradde’en, Desa Lanjuk setelah ditangkap intel Polsek setempat bersama warga di Desa Gadding, Rabu (3/6).
Kepala Desa Gadding, Busairi mengatakan, kedatangan warga dari dua desa itu untuk meminta pertanggung jawaban Kapolsek yang telah melepas pelaku pencurian hewan (curwan). Sebab, pelaku pencurian hewan itu sangat meresahkan masyarakat, namun setelah tertangkap justru dilepas begitu saja.
“Kami datang ke sini (Mapolsek Manding, red) untuk meminta kapolsek agar menangkap kembali pencuri sapi yang telah dilepas kemarin malam. Karena masyarakat sangat diresahkan oleh ulah pencuri hewan tersebut,” kata Busairi, Rabu (5/6).
Menurutnya, pelaku curwan itu sangat membuat resah masyarakat, sementara pihak aparat keamanan gampang melepasnya dengan alasan tidak cukup bukti, padahal pelaku tersebut sudah jelas-jelas sebagai pelaku curwan dan mengantarkan hasil hewan curiannya ke desa Gadding.
Sedangkan penadahnya sudah ditahan beberapa bulan lalu. “Apa maunya penegak hukum ini. Kami bersusah payah membantu polisi untuk menangkap yang bersangkutan, tapi setelah ditangkap justru dilepas,” jelasnya.
Dia juga meminta, kapolsek Manding segera dipindah, karena kejadian tersebut bukan hanya satu kali melainkan berkali-kali sehingga merugikan masyarakat Manding secara keseluruhan, keamanan di kecamatan Manding tidak erjamin lagi. “Kami minta kapolsek Manding ini dipertimbangkan, masih pantaskah menjadi kapolsek Manding. Keinginan masyarakat, Manding bisa aman terutama dari ancaman curwan,” ungkapnya.
Sementara itu, kabag Operasional Polres Sumenep, Kompol Edy Purwanto mengatakan, setelah ada keluhan warga dari dua desa itu, petugas langsung mencari pelaku curwan yang diduga sengaja dilepas oleh Kapolsek Manding.
Petugas berhasil menangkap pelaku dirumahnya, di dusun Paradde’en, desa Lanjuk. “Kami langsung bertindak cepat dan pelakunya sudah ditangkap petugas dibantu warga setempat di rumahnya dan sekarang sudah ada di Mapolres Sumenep,” terang kabag OPS.
Dia berjanji akan memproses sesuai hukum yang berlaku. “Kami pastikan akan memproses sesuai hukum yang berlaku,” tegasnya. [sul]

Keterangan Foto: Ratusan warga dari dua desa yakni desa Gadding dan desa Lanjuk mengepung Mapolsek Manding. [sul/bhirawa]

Tags: