Partai Golkar Dapat Sumbangan Parpol Terbesar

KPU Jatim, Bhirawa
KPU Jatim resmi mengumumkan dana sumbangan parpol yang akan berlaga dalam pileg pada April 2019 ini. Dari 20 parpol peserta pemilu terbesar adalah di Partai Golkar kemudian disusul PKS.
Komisioner KPU Jatim Choirul Anam menegaskan jika semua parpol peserta pemilu yang mendapat sumbangan terbesar adalah Partai Golkar yang mencapai Rp 2 miliar lebih. Dan KPU Jatim resmi mengumumkannya kemarin setelah resmi pada 2 Januari dibukukan secara serentak.
“Yang pasti dari 20 parpol peserta pemilu, ada lima partai yang tidak ada dana sumbangan alias nihil. Di antaranya Partai Pergerakan Indonesia, Gerindra, PPP, PAN dan Hanura,”tegas mantan Komisioner KPU Surabaya ini , Kamis (3/1).
Ada pun parpol yang mendapat sumbangan terendah, tegas Anam adalah Partai Beringin sekitar Rp 11 juta. “Yang pasti semua parpol sudah mengumumkan dana sumbangannya. Dan yang terbesar ada di Partai Golkar yang disusul masing- masing PKS dan Partai Demokrat,”tegas Anam.
Menariknya untuk PKB dana sumbangannya hanya Rp 390 juta. Sedang PDIP cukup besar, yaitu mencapai Rp 1 miliar lebih.
Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Jatim Insan Qoriawan mengatakan KPU Jatim telah melakukan penerimaan Laporan Penerimaan Sumbangan Dana Kampanye (LPSDK) peserta Pemilu 2019, Rabu (2/1) atau hanya sehari saja. Penerimaan LPSDK dimulai dari pukul 08.00 sampai dengan 18.00 di kantor KPU Jatim jalan Raya Tenggilis Nomor 1 -3 Surabaya.
Tujuan dari penerimaan LPSDK ialah untuk mengetahui seberapa besar sumbangan dana kampanye yang diterima oleh peserta pemilu.
“Kemudian apabila peserta pemilu tidak menyerahkan LPSDK, sebenarnya tidak ada sanksinya. Tetapi harus diingat! bahwa LPSDK bagian dari LPPDK (Laporan Penerimaan dan Pengeluaran Dana Kampanye). Yang mana jika peserta pemilu tidak menyerahkan LPPDK akan ada sanksinya,” tegas Insan.
Berikutnya setelah menerima LPSDK dari peserta pemilu, tugas KPU Provinsi mengumumkan kepada publik LPSDK peserta Pemilu 2019 ini. [geh]

Tags: