Pemerintah Kabupaten Sidoarjo Bangun Empat RSU Type D

Anggota Komisi D DPRD Sidoarjo, Nasih

Sidoarjo, Bhirawa.
Pemkab Sidoarjo bakal memiliki empat rumah sakit type d yang berada di Kecamatan Sukodono, Candi, Sedati, dan Krian lantaran untuk mengimbangi jumlah pasien yang terus membludak. Tanah yang dibutuhkan sudah siap dan rencananya dibangun tahun 2021.

Anggota Komisi D DPRD Sidoarjo, Nasih, Selasa (16/6) sore membenarkan dari kajian komisi D bahwa 4 kecamatan itu sudah saatnya memiliki RSU type D. Dukungan anggaran sudah siap dan pengadaan tanahnya juga ready.

Tiga Puskesmas yakni Krian, Candi, Sedati akan difungsikan sebagai rumah sakit type D. Aturannya Pemkab harus membangun Puskesmas baru di tempat lain dalam satu kecamatan yang sama. Fungsi Puskesmas nya tidak boleh dihilangkan.”Kalau mau dijadikan type D maka kewajiban kita membangun Puskesmas baru,” tandasnya.

Hanya di kecamatan Sukodono yang Puskesmasnya tidak dikembangkan ke type d. Namun Pemkab tetap membangun type d di lokasi baru di desa kebon Agung. Masih satu desa dengan alamat Puskesmasnya.

Dalam kajian komisi, empat Puskesmas itu sangat layak baik faskesnya dokternya dan pelayanannya. Namun sudah over load. Jumlah pasien membludak membuat Puskesmas kewalahan.

Berkembang pemukiman membawa dampak terhadap daya dukung faskes. Itulah yang mendorong komisi D mengupayakan pembangunan type d di berbagai kecamatan. (hds)

Tags: