Pemkot Pasuruan Minta Masyarakat Tunda Acara Agustusan

Plt Wali Kota Pasuruan. Raharto Teno Prasetyo, ST [Hilmi Husain/Bhirawa]

Pasuruan, Bhirawa
Pemkot Pasuruan menganjurkan masyarakat Kota Pasuruan untuk menunda kegiatan HUT ke 75 Kemerdekaan RI yang sifatnya mengundang kerumunan. Termasuk lomba-lomba 17 Agustus, karnaval, barikan (selamatan agustusan). Tentunya hal itu berkenaan dengan pandemi covid-19 di Kota Pasuruan.

“Semua kegiatan agustusan dikampung-kampung saat pandemi ini, kami sarankan ditunda dahulu,” ujar Plt Wali Kota Pasuruan, Raharto Teno Prasetyo, ST, Kamis (13/8).

Teno menegaskan agar masyarakat bisa memilah kegiatan yang bersifat urgen ataukah yang tidak. “Kita harus hindari dulu kegiatan yang melibatkan kerumunan warga dalam jumlah banyak,” kata Raharto Teno Prasetyo.

Dalam hal upacara Hari Kemerdekaan RI, Teno menyatakan pihaknya masih menunggu intruksi dari pusat. “Jadi untuk upacaranya, nanti ikuti intruksi dari pusat. Begitu juga dengan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Replublik Indonesia. Perayaannya nanti harus ada protap yang harus dilalui. Kemungkinan dilakukan upacara tapi menggunakan sistem daring,” kata Teno. [hil]

Tags: