Petugas Pembaca Nama Pejabat Kesurupan

Wabup Timbul mutasi saat memutasi 62 pejabatnya.

Mutasi 62 Pejabat di Pemkab Probolinggo
Probolinggo, Bhirawa
Sebanyak 62 orang pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemkab Probolinggo dilantik dan diambil sumpahnya oleh Wabup Probolinggo Drs. HA. Timbul Prihanjoko di obyek wisata Sumber Lele Park Desa Sumber Lele Kecamatan Kraksaan.
Suasana pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat Pemkab Probolinggo sempat tegang. Itu setelah seorang staf Badan Kepegawaian Daerah (BKD) petugas pembaca nama-nama pejabat yang dimutasi tiba-tiba mengalami kesurupan.
Staf BKD berinisial Mlk itu awalnya membacakan 62 pejabat yang dimutasi. Di tengah pembacaan itu, ia mendadak terdiam. Lalu, Mlk memberikan data pejabat yang dimutasi itu ke temannya. Selanjutnya, Mlk hilang kendali. Ia histeris berteriak-teriak sambil badannya seperti kejang.
Sejumlah pegawai pemkab lainnya pun langsung berupaya menenangkannya. Mereka memegangi Mlk yang badannya kaku. Oleh sejumlah pegawai, Mlk lantas digendong dan dibawa ke RSUD Waluyo Jati yang jaraknya tak jauh dari lokasi pelantikan.
Meski sempat diwarnai insiden kesurupan, proses pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat yang dihadiri Wakil Bupati Timbul Prihanjoko itu terus berlanjut. “Mungkin pikirannya kosong, jadi kemasukan (kesurupan). Untuk sementara, dibawa ke RSUD Waluyo Jati,” kata Kadis Kominfo Yulius Christian, Kamis (25/7)..
Pejabat struktural yang dimutasi terdiri dari 21 orang pejabat eselon III dan 41 orang pejabat eselon IV. Serah terima jabatan diwakili oleh Santoso kepada Susilo Isnadi sebagai Kepala Bagian Administrasi Perekonomian dan SDA.
Selanjutnya Santoso akan mengisi posisi baru sebagai Kabag Hukum. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan pakta integritas oleh Sekretaris Badan Keuangan Daerah Kabupaten Probolinggo Siswanto.
Wabup Probolinggo Drs. HA. Timbul Prihanjoko, menyampaikan pelaksanaan mutasi ini telah melalui banyak tahapan, Bupati bersama Wakil Bupati dibantu Sekda dan Baperjakat telah mengamati kinerja ASN terutama yang berkaitan dengan penyelenggaraan pelayanan publik serta pelaksanaan program dan kegiatan yang tertuang dalam APBD tahun 2019.
“Saya meminta kepada seluruh ASN agar terus berupaya meningkatkan profesionalitas dan disiplin kerja agar dapat mengabdikan diri bagi daerah dan bangsa guna mewujudkan masyarakat Kabupaten Probolinggo yang hebat dan bermartabat,” jelasnya. [wap]

Tags: