Pordasi Jatim Perbanyak Turun di Kejuaraan Equestrian

berkuda-equestrian_30102013183951Surabaya, Bhirawa
Pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jabar 2016 masih dua tahun lagi, namun Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jatim mendorong agar Pengprov Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Jatim agar aktif mengikuti kejuaraan di nomor equestrian.
Salah satu alasan KONI Jatim agar atlet berkuda Jatim turun di kejuaraan equestrian karena berkuda memperebutkan 15 medali emas dengan rincian 10 emas di nomor equstrian dan 5 emas di pacu.
Menurut Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Binpres) KONI Jatim, Irmantara Subagyo mengatakan, khusus nomor equestrian, Jatim masih belum bisa diandalkan. Apalagi kuda-kuda milik Pordasi Jatim tergolong pemula.
“Saya lihat kualitas kuda equestriannya masih belum bagus. Masih perlu jam terbang dan ikut kejuaraan-kejuaraan lain yang kualitasnya lebih baik,” ungkap pria yang akrab disapa Ibag itu, Selasa (1/7).
Dengan seringnya mengikuti kejuaraan, khususnya di level nasional, pengurus Pordasi Jatim bisa mengukur kualitas kuda-kuda equestrian miliknya. Serta bisa pula melihat kekuatan dan mutu kuda milik provinsi lain.
Ibag menegaskan, KONI Jatim hanya akan mengirimkan atlet dan kuda-kuda terbaik saja pada PON XIX 2016 Jawa Barat. Harapanya, medali emas mampu diraih di pesta empat tahunan nanti.
Bagaimana dengan kuda di luar naungan Pordasi Jatim? Ibag mengaku tidak mempermasalahkan. Dia melihat siapa yang mampu mempersembahkan terbaik, maka itulah yang bakal dipakai di PON nanti. “Saya tidak melihat siapa yang menangani, yang penting bisa meraih medali emas PON,” terang Ibag.
Jika kualitas kuda Equestrian masih jadi sorotan, lain dengan berkuda nomor pacuan. Ibag menilai, Jatim cukup kuat pada nomor ini. Terbukti, Jatim mampu jadi juara umum di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) tahun lalu. “Kalau untuk pacuan, sudah oke. Kita cukup kuat, tapi tetap harus dipersiapkan lebih matang lagi,” ucap Ibag.
Sekedar diketahui, 5 nomor pacu di PON XIX 2016 Jawa Barat adalah Kelas A Terbuka jarak 2.200 m, Kelas B Terbuka jarak 1.300 m, Kelas C Terbuka jarak 1.600 m, Kelas D jarak 1.400 m, dan Kelas E Terbuka jarak 1.200m.
Sedangkan 10 nomor euestrian, yakni, (Dressage): individual kuda nasional, tim kuda nasional, individual senior rider dan tim senior rider. (Show Jumping): young rider, individual dan tim. (Senior Rider Open): individual dan tim. (Eventing Three Day Event): individual dan tim. [wwn]

Keterangan Foto : Atlet berkuda di nomor equestrian harus sering mengikuti perlombaan agar mereka siap saat turun di PON Jabar 2016 nanti. [wawan triyanto/bhirawa]

Tags: