Pramono Edhie Wibowo Luncurkan Buku Biografi

Pramono-Edhie-Wibowo-luncurkan buku biografi2Jakarta, Bhirawa
Dewan Pembina Partai Demokrat yang juga Peserta Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat, Pramono Edhie Wibowo, Kamis (13/3) meluncurkan dua buah buku sekaligus di Media Center Pramono Edhie Wibowo di Jalan Diponegoro 43. Jakarta. Kedua buku yang diluncurkan itu adalah “Saya dan Ayah Saya: Diskusi Imajiner Pramono Edhie Wibowo dan Sarwo Edhie Wibowo”  karya Rini Mulyawati, dan buku biografi berjudul “Pramono Edhie Wibowo dan Cetak Biru Indonesia ke Depan” yang ditulis Rajab Ritonga.
“Kedua buku ini merupakan jawaban atas pertanyaan masyarakat yang banyak saya temui ketika saya berkunjung ke berbagai daerah” jelas Edhie sambil menambahkan, dirinya merasa perlu menjelaskan berbagai masalah yang ditemuinya selama ini. “Buku adalah medium yang tepat untuk membagi informasi mengenai keberadaan saya kepada masyarakat luas,” tambah Edhie.
Buku “Saya dan Ayah Saya” ditulis oleh Rini Mulyawati dalam 140 (1+4=5) halaman berwarna adalah buku ringan (coffee table book) yang merupakan penuangan dalam bentuk kata-kata dari diskusi imajiner antara Edhie dan ayahnya, yang disertai gambar-gambar pendukung. “Buku ini banyak mengulas mengenai cita-cita, jati diri, keluarga, alasan bergabung dengan Partai Demokrat dan mengikuti Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat, isu anak emas, visi dan tantangan pembangunan, pemilu dan golput, demokrasi, niat menyelamatkan Partai Demokrat, peran pemuda dan perempuan, dan hukum,” jelas Edhie. “Buku ringan ini dimaksudkan untuk juga dapat memotivasi generasi muda hanya dengan selesai membacanya dalam waktu 25 (2+5=7) menit,” tambah Edhie.
Sementara buku “Pramono Edhie Wibowo dan Cetak Biru Indonesia ke Depan”, setebal 382 halaman karya Rajab Ritonga, Ketua Media Center Pramono Edhie Wibowo, merupakan buku biografi Pramono Edhie Wibowo yang dilengkapi dengan pokok-pokok pikiran Pramono Edhie Wibowo menyangkut keindonesiaan masa datang. “Buku Cetak Biru Indonesia ke Depan adalah sebuah buku bagi mereka yang lebih serius ingin mengetahui semuanya mengenai saya,” kata Edhie.
“Saya dan Ayah Saya, Diskusi imajiner Pramono Edhie Wibowo dan Sarwo Edhie Wibowo” serta “Pramono Edhie Wibowo dan Cetak Biru Indonesia ke Depan” bisa di dapatkan di toko toko dengan harga masing-masing Rp. 57.000 dan Rp. 55.000 di akhir bulan Maret 2014.
Peluncuran dua buku ini juga diikuti dengan peluncuran Facebook Pramono Edhie Wibowo. “Facebook ini melengkapi website dan twiter saya yang sudah lebih dulu diluncurkan. Dengan adanya facebook ini, saya berharap masyarakat dapat lebih mengenal saya dengan mengikuti kegiatan dan pemikiran saya di dunia maya, serta melakukan komunikasi dua arah,” ujar Edhie.
Selain insan pers, acara juga dihadiri oleh Barisan Pemuda Nusantara (badar) Pro Edhie Wibowo 55, Pengurus Partai Demokrat dan para sahabat dekat Pramono Edhie Wibowo. [ant.hel]