PT. Telkom Kembangkan T-Money

Contoh T Money

Contoh T Money

Surabaya, Bhirawa
PT. Telkom terus berbenah untuk memberikan pelayanan kepada pelanggan, kali ini perusahaan milik negara itu akan meningkatkan pelayanan Co – Branding Uang Elektronik T-Money.
Ivone Andayani Kahumaas PT.Telekom Indonesia, Tbk mengatakan, untuk mewujdkan itu semua PT Telkom bekerja sama dengan PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Utara (Bank Sumut) melakukan penandatangan kerjasama layanan uang elektronik dalam bentuk peluncuran Kartu Bank Sumut T-Money.
Kartu Bank Sumut t-money merupakan bentuk kerjasama penggunan platform t-money antara Bank Sumut dengan PT.Telkom selaku penerbit uang elektronik dalam rangka mendukung anjuran Bank Indonesia untuk pelaksanaan sistem pembayaran non tunai (cashless) di masyarakat.
Seperti diketahui saat ini Bank Indonesia (BI) mendorong gerakan less cash society (LCS) atau penggunaan uang elektronik di sembilan kota di Indonesia, dan salah satunya adalah di kota Medan. Kondisi saat ini, dari 240 juta penduduk Indonesia, baru satu persen yang melakukan transaksi menggunakan e-money. Data BI menyebutkan, penguna e-money terkonsentrasi di kota kota besar di pulau Jawa, Sumatera dan sebagian Sulawesi. Sedangkan pemakaiannya masih masih sekitar transportasi, misalnya toll, pompa bensin, parkir dan transaksi di mini market.
“Kami memberikan apresiasi dan penghargaan disertai ucapan terimakasih kepada PT.Telkom Indonesia Tbk atas dukungan infrastruktur teknologi sehingga  Bank Sumut dapat menambah layanan bagi nasabahnya melalui kerjasama pengembangan layanan co-branding kartu uang elektronik t-money milik PT. Telkom Indonesia Tbk, yang kemudian kita beri nama Bank Sumut t-money. Tentunya kerjasama ini memberikan manfaat bisnis yang saling menguntungkan antar kedua belah pihak. Kami berharap ke depannya Bank Sumut dan PT. Telkom Indonesia Tbk dapat menjalin kerja sama lainnya, terutama kerjasama yang terkait layanan jasa transaksi keuangan berbasis teknologi informasi,” ujar Direktur Pemasaran Ester Junita Ginting. [ma]

Rate this article!
Tags: