Ratusan Prajurit Kodam V/Brawijaya Jalani Tes Urine

uploads--1--2014--06--67571-tes-urine-ratusan-prajurit-kodam-vbrawijaya-jalaniKodam V Brawijaya, Bhirawa
Mengantisipasi penyalah gunaan Narkoba, Komandan Yonif 516/Cakra Yudho Branjangan di komplek Kodam V/Brawijaya Jl Kesatrian, Surabaya, Senin (2/6) melakukan tes urine terhadap 100 prajurit secara mendadak dan acak dari 600 prajurit yang ada.
Dalam kegiatan tes urine yang digelar sejak pukul 07.30 WIB, seluruh dikumpulkan di gedung Cakra Yudho Jl Kesatrian, Komplek Kodam V/Brawijaya Surabaya, dipimpin Dan Yon 516/CY Letkol Infantri Akatoto dan Kasi Intel Kapten Infantri Fahmil Haris.
Baca juga: 111 perwira Kodam V/Brawijaya naik pangkat dan Kodam V/Brawijaya siapkan sedikitnya 6 ribu personel amankan Pemilu
Letkol Akatoto menerangkan tes urine terhadap anggotanya, merupakan bentuk antisipasi dan pencegahan, terhadap prajurit TNI AD di lingkup Kodam V/Brawijaya yang terlibat dalam penyalah gunaan Narkoba. “Ini merupakan bentuk antisipasi dini terhadap prajurit dalam memberantas penyalah gunaan Narkoba. Disini kami lakukan tes secara acak terhadap 100 prajurit, sedang ke depannya tetap akan dilakukan pengecekan yang sama sewaktu waktu,” tegasnya.
Perwira menengah dengan dua melati di pundak ini juga menambahkan, kegiatan ini tak dimaksudkan untuk menghakimi siapa saja yang menjadi korban penyalah gunaan Narkoba. “Tentunya disini kami bukan untuk menghakimi. Namun bila ada yang terdeteksi positif, dengan cepat akan dilakukan tindakan penyelamatan dengan rehabilitasi. Selain itu nantinya bisa dilakukan penelusuran dari mana barang tersebut didapat,” lanjut Letkol Akakoto.
Sementara kepala BNNK Surabaya AKBP Debora Djihartin yang mendapat tugas dari BNNP Jatim mengatakan, kerja sama antara BNN dan TNI, merupakan wujud kepedulian terhadap anak buahnya dalam pencegahan bahaya Narkoba. “Kepedulian sebuah institusi militer maupun sipil, baik instansi pemerintah maupun swasta merupakan wujud nyata pencegahan terhadap bahaya Narkoba dalam lingkungan kerja maupun keluarga,” ucap Debora. [bed]

Tags: