Salurkan Hobi Warga, Babinsa Koramil 0814/10 Bantu Pembuatan Lapangan Voli

Babinsa Koramil 0814/10 Mojoagung, Jombang bersama warga membuat lapangan Bola Voli, Selasa (09/06). [arif yulianto/ bhirawa].

Jombang, Bhirawa
Untuk menunjang dan memajukan minat olah raga masyarakat di wilayah binaannya, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0814/10, Mojoagung, Jombang, Serda Edi Santoso bersama pemuda Desa Kauman, Mojoagung bergotong royong mengangkut material pasir untuk pembuatan lapangan Voli di Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang, Selasa (09/06).

Menurut Serda Edi Santoso, olahraga Bola Voli sangat diminati baik pemuda maupun orang tua, dan dengan selain menjadikan badan sehat juga sebagai sarana silaturahmi.

“Di mana masyarakat Desa Kauman sangat antusias dengan pembuatan lapangan ini. Karena dengan adanya lapangan voli mereka bisa menyalurkan bakat dan hobi mereka,” ujar Serda Edi Santoso.

Pembuatan lapangan bola voli lanjut Serda Edi Santoso, juga sebagai salah satu sarana untuk membangkitkan semangat olahraga masyarakat Desa Kauman.

“Pembangunan sarana olahraga ini, selain melestarikan gotong-royong juga merupakan sarana pendekatan Babinsa kepada masyarakat agar terjalin sinergitas. Dengan rutin berolaharga di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,” ucap dia.(rif)

Tags: