Seluruh Kades Kabupaten Sampang Bimtek ke Banyuwangi

Kegiatan Bimtek Kades di Banyuwangi

Sampang,Bhirawa.
Pemerintah Desa (Pemdes) Sampang melaksanakan kegiatan studi banding atau lebih tepatnya bimbingan teknis (Bimtek) ke Banyuwangi yang berlangsung selama 4 hari, mulai Kamis (27/8) sampai Minggu (30/8). Kegiatan yang diikuti 180 Kepala Desa serta seluruh Camat tersebut bertujuan untuk mengetahui secara langsung bagaimana pengolaan potensi desa di Kabupaten paling ujung Jawa Timur itu.

Ketua Asosiasi Kepala Desa (AKD) Kabupaten Sampang, Ahmad Muhtadin menyatakan, dipilihnya Kabupaten Banyuwangi sebagai tempat studi banding, karena secara geografis sama-sama berada di wilayah Jawa Timur. Serta secara kultur budaya juga ada kesamaan dengan Kabupaten Sampang. Minggu (30/8).

“Sektor pariwisata di Kabupaten Banyuwangi dalam beberapa tahun terakhir sangat pesat perkembangannya. Selain itu juga pengembangan potensi desa ikut mendongkrak roda perekonomian masyarakat setempat. Sehingga kita tertarik untuk belajar kesana bagaimana cara pengelolaannya agar bisa di terapkan oleh para Kepala Desa (Kades) di wilayahnya masing-masing,” ujar Kades Gunung Eleh itu.

Lanjut Katua AKD Sampang, sebenarnya kegiatan inu bukan study banding tapi lebih pada bimtek kepala Desa se-Kabupaten Sampang, study banding dan out bond merupakan bagian dari kegiatan bimtek, dan Desa rujukan yakni Desa Taman Sari fan Desa Taman Suruk, diharapkan nantinya bisa membawa dampak positif dalam mengembangkan potensi desa di Kabupaten Sampang. Mengingat kedua desa yang dijadikan percontohan itu merupakan salah satu desa smart dan desa wisata yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

“Harapan dari kunjunga ke Banyuwangi ini supaya kades paham terhadap tupoksinya di dalam kaitan menyesuaikan dengan era new normal. Disamping itu supaya bisa belajar secara langsung bagaimana desa rujukan itu dalam mengoptimalkan BUMDes menjadi salah satu kekuatan ekonomi di dalam menunjang PADes”pungkas Ahmad Muhtadin

Rombongan studi banding dengan 4 armada bus tersebut dilepas oleh Wakil Bupati Sampang, H Abdullah Hidayat di Pendopo Bupati. Wabup H Abdullah Hidayat dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan studi banding itu diharapkan akan membawa dampak positif bagi para Pemdes sebagai bekal dalam membangun desa sehingga bisa meningkatkan perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan warga desa.(lis)

Tags: