Semua Tahapan Pemilu Rawan Kerusuhan

13-Simulasi-(8)Batu, Bhirawa-
Beberapa warga Kota Batu yang memiliki hak pilih melakukan protes atas pelaksanaan Pemilu. Akibatnya, puluhan petugas keamanan dari Mapolres Batu melakukan penjagaan terhadap petugas Pemilu baik dari KPUD, Panwaslu, hingga petugas TPS dan PPK. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan seperti adanya kerusuhan massa.
Nampak beberapa Komandan Satuan (Kasat) di Polres Batu saling berkordinasi untuk melakukan langkah-langkah pengamanan. Mereka menggerakkan anggotanya untuk mengamankan beberapa titik yang dianggap memiliki kerawanan atas rusuh massa. Karena itu pula, maka dalam setiap tahapan pemilu, petugas kepolisian selalu siap dengan menempatkan personelnya.
Hal ini dilaksanakan dalam kegiatan simulasi pengamanan pemilu yang digelar di halaman Mapolres Batu, Rabu (12/3).”Tindakan preventif ini perlu dilakukan untuk mencegah adanya korban jika sampaio terjadi kerusuhan massa,”ujar Kabag Humas Polres Batu, AKP Yantofan.
Setiap tahapan dalam pesta demokrasi/pemilu, katanya, masing-masing memiliki resiko terhadap terjadinya gangguan keamanan. Karena itu Polres Batu telah mempersiapkan personel khusus untuk mengamankan setiap tahapan tersebut.
Pengamanan ini dimulai sejak tahapan kampanye. Dalam tahapan ini Polres Batu menyiagakan 156 persoenl untuk melakukan penjagaan. Kemudian dilanjutkan dengan tahapan pemungutan suara dengan menempatkan 321 personel.
Tahapan ini ditempatkan personel lebih banyak karena memiliki resiko lebih besar terhadap adanya gangguan keamanan.Sedangikan untuk tahapan perhitungan suara ditempatkan 156 personel, tahapan pelantikan 233 personel.
Selain itu, dalam setiap tahapan, petugas kepolisian juga mendapatkan dukungan dari personel militer atau TNI. Ada setidaknya 100 personel TNI yang selalu siaga (on call) setiap kali dibutuhkan untuk membantu pengamanan. “Angka petugas keamanan ini masih ditambah dengan 60 personel dari linmas,”tambah Yantofan.
Tingginya angka kerawanan ini, maka para petugas ini melakukan simulasi pengamanan pemilu bertempat di halaman depan Mapolres Batu. Semua tahapan sejak pengiriman logistic hingga kegiatan di TPS, KPU, Panwaslu diperagakan sekaligus pengamanan terhadap aksi gangguan keamanan yang terjadi. [nas]

Rate this article!
Tags: