Siapkan Wisata Andalan

Edhy-Purwanto

Edhy Purwanto

Tak hanya Gunung Kelud yang ditawarkan Pemkab Kediri sebagai paket wisata alam andalan, Kabupaten Kediri juga memiliki Gunung Besuki untuk menjadi paket wisata alternatif yang sangat menarik untuk dikunjungi. Apalagi ada air terjun yang cantik di sana, air terjun Dolo.
Dengan potensi alamnya yang sangat indah ini, wisata air terjun Dolo ini kini menjadi salah satu objek wisata andalan Kabupaten Kediri. Terbukti, PAD dari sektor pariwisata dari tahun ke tahun terus meningkat. Diharapkan tahun ini sektor pariwisata bisa memberikan kontribusi Rp 2 miliar lebih.
Moncernya bisnis pariwisata ini tidak lepas dari peran serta Pemkab Kediri yang terus melakukan pengembangan kawasan wisata alam berdasarkan daya dukung lingkungan. Tujuannya agar kegiatan pariwisata tersebut tidak menyebabkan penurunan kualitas lingkungan kawasan sehingga dapat menunjang keberlanjutan kawasan wisata alam.
“Kawasan wisata alam Besuki Kabupaten Kediri berkembang seiring dengan ditetapkan sebagai kawasan wisata andalan Kabupaten Kediri dalam program Visit East Java sejak 2008 lalu,” kata kabag Humas Pemkab Kediri Edhy Purwanto.
Sejak itu, jumlah wisatawan yang berkunjung ke kawasan Besuki terus mengalami kenaikan. Meskipun pengunjungnya belum mampu menyamai jumlah wisatawan yang datang ke kawasan wisata Gunung Kelud.
“Saat ini kami terus mempromosikan potensi wisata air terjun Dolo  di Desa Besuki  dengan membentuk  Kediri Tourism Forum (KTF). Kami promosikan keberadaan KTF ini ke beberapa kota besar, seperti Bali, Jogja, Surabaya. Selain itu kami  melakukan kerjasama dengan biro perjalanan di kota-kota itu agar paket wisata di Kediri ikut dipromosikan,” ungkapnya. [mb2]

Rate this article!
Siapkan Wisata Andalan,5 / 5 ( 1votes )
Tags: