Target Paslon Muhdlor – Subandi Rebut Suara 75 Persen di Pilkada Sidoarjo

Sidoarjo, Bhirawa.
Paslon PKB H Ahmad Muhdlor Ali (Gus Muhdlor) – H. Subandi melakukan deklarasi pemenangan dalam Pilkada Sidoarjo 2020 di Hotel Aston Sidoarjo Jumat (25/9) malam.

Seluruh kekuatan PKB dihadirkan Paslon nomer 2 mulai jajaran Dewan Syuro dan Tanfidz DPC PKB Sidoarjo, 16 anggota fraksi DPRD Sidoarjo, 18 PAC PKB dan semua Banom NU mulai muslimat, fatayat, Banser.

Pengurus DPC Partai NasDem Kabupaten Sidoarjo, DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Sidoarjo sebagai pendukung Gus Muhdlor – Subandi dan para relawan dari beberapa elemen masyarakat.

Wakil Ketua DPC PKB Hj. Anik Maslachah merasa yakin PKB tetap mempertahankan kemenangan di Sidoarjo. Hal ini tersirat dalam nomor urut 2.

Dengan 16 kursi DPRD, suara PKB di Sidoarjo mencapai lebih dari 40 persen. Hitungannya perolehan suara di DPRD Sidoarjo dan DPRD Jatim. Belum lagi ditambah partai pendukung NasDem yang memiliki 2 kursi dan dari PSI.

“PKB mentarget menang 75 persen ditambah suara dari elemen lainnya yang mendukung Sidoarjo MAS (Muhdlor Ali dan Subandi). Saya yakin Sidoarjo yang semula hijau, akan tetap hijau,” kata Wakil Ketua DPRD Jatim

Subandi Cawabup Sidoarjo, Optimis target perolehan suara sebesar 75 persen akan bisa terpenuhi. Dirinya mengaku senang dan sangat berterimakasih kepada seluruh jajaran yang hadir dan mendukung pencalonannya.

“Insya Allah semuanya sudah diakomodir, mulai dari tokoh NU, DPC PKB, DPAC dan elemen lainnya yang hadir,” terangnya.

Pihaknya saling berkoordinasi untuk memperkuat basis baik dari partai pengusung ataupun partai pendukung. Bahkan dirinya juga mengakui sudah membentuk relawan di tingkat kecamatan untuk melakukan pendampingan secara masif.komunikasi dengan tiga parpol itu kompak.

Subandi menyebutkan, angka relawan yang dimiliki PKB yang masih masif hingga hari ini ada sekitar 16 ribu lebih. Keberadaan relawan tersebut tersebar mulai dari tingkat RT hingga Kecamatan. (hds)

Tags: