1 Oktober, Pelindo III Berlakukan Pembayaran Non Tunai

Praktik pembayaran non tunai di Pelindo lll. [m ali/bhirawa]

Surabaya, Bhirawa.
Terhitung Minggu (1/10) kemarin, PT Pelindo III Cabang Tanjung Perak Surabaya, memberlakukan pembayaran non tunai. “Kebijakan itu diberlakukan senada dengan kebijakan Pemerintah yang mengharuskan pembayaran non tunai,”tegas Joko Noerhuda General Manager (GM) Pelindo III Tanjung Perak, Jumat (29/9).
Sebagai perusahaan BUMN lanjutnya, maka Pelindo III telah mempersiapkan diri  dengan kesiapan sarana dan prasara dari gate/pintu masuk  pelabuhan Tanjung Perak  telah dipenuhi semua sehingga setiap stakeholder yang masuk ke pelabuhan tidak terhalang karena sudah disediakan  kartu e-port pembayaran non tunai bagi yang membutuhkan.
Dijelaskan pula, bahwa Pelindo III hanya mengikuti kebijakan Pemerintah, untuk itu semua sudah disediakan  pemerintah dengan harapan pembayaran non tunai akan menekan kebocoran kebocoran, yang terjadi.
Disinggung terkait prasarana pelayanan di Pusat, Pelayanan Satu Atap (PPSA), seperti komputer yang juga dikurangi, Joko Nurhuda dengan tegas mengatakan bahwa kedepan semua akan diperbaiki. ” Bahkan untuk pelayanan di PPSA para operator kapal diharapkan bisa membawa peralatan sendiri. Karena kedepan para dinas luar semakin berkurang karena pelayaran akan mengakses dari kantor masing-masing dengan adanya pelaksanaan pembayaran non tunai,” pungkasnya. [ma]

Tags: