
Tampak Wali Kota Blitar, Santoso saat mengucapkan selamat jalan kepada salah satu Calon Jamaah Haji Kota Blitar, Kyai Muhtar Lubby yang juga Rois Syuriah PC NU Kota Blitar yang akan berangkan ke Tanah Suci pada acara Pelepasan Jamaah Calon Haji Kota Blitar di Balaikota Koesumo Wicitro Kota Blitar, Rabu (24/5). [Hartono/Bhirawa]
Sebanyak 107 Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kota Blitar tergabung dalam kloter 8 mulai berangkat ke Embarkasi Surabaya pada hari Kamis (25/05) dan terbang ke Arah Saudi Jum’at (26/5).
Kepala Kemenag Kota Blitar, Fandi mengatakan jumlah CJH asal Kota Blitar yang berangkat ke Tanah Suci pada tahun ini ada 110 orang.
“Dengan peinciannya 107 orang merupakan CJH reguler dan tiga orang termasuk Tim Pemandu Haji Daerah atau TPHD,” kata Fandi.
Lanjut Fandi, juga mengatakan sementara itu masih ada 45 orang CJH cadangan asal Kota Blitar yang rencananya juga akan berangkat ke Tanah Suci pada tanggal 4 Juni 2023 mendatang.
“Namun mereka harus menyelesaikan proses administrasi seperti pengurusan paspor, serta harus menjalani vaksinasi meningitis,” ujarnya.
Sementara itu Walikota Blitar, Santoso berpesan kepada CJH asal Kota Blitar yang akan berangkat ke tanah suci untuk selalu menjaga kesehatan, dimana menurutnya diketahui selama di tanah suci kondisi cuacanya cukup panas hingga 40 derajat Celsius.
“Masing-masing Calon Jamaah Haji harus bias menjaga tubuhnya tetap prima dan sehingga dapat menjalankan semua ibadah dengan lancar dan sehat,” kata Wali Kota Blitar, Santoso. [Htn.gat]