295 Keluarga Penerima Manfaat Warga Trowulan Terima BLT-DD Tahap II

Bupati sedang mewejang warga agar dana ini digunakan untuk keperluan primer.

Mojokerto. Bhirawa
Angin segar kembali dihembuskan oleh Pemerintah Kabupaten Mojokerto, bagi warga masyarakat terdampak Covid-19. Kali ini, Senin 31/8/20 yang mendapat giliran pertama untuk mendapatkan BLT. DD. Tahap ke I I sebesar Rp 300 ribu/KPM( keluarga penerima manfaat ) selama tiga bulan ke depan, adalah Desa Kejagan dan Desa Jatipasar Kecamatan Trowulan Kabupaten Mojokerto.

Dengan rincian untuk Desa Kejagan sebanyak 145 KPM. Sedangkan untuk Desa Jatipasar sebanyak 150 KPM. Jumlah ini bertambah 43 KPM. Untuk Desa Kejagan, karena pada tahap I penyaluran BLT. DD hanya sebanyak 102 KPM. Sedangkan untuk Desa Jatipasar jumlah penerima BLT. DD. Pada tahap II ini tetap 150 KPM, seperti penyalurantahap I.

Bupati Mojokerto. Pungkasiadi saat menyerahkan secara simbolis di Pendopo Kecamatan menuturkan “Bantuan ini sudah diplot dengan DD, semoga bisa bermanfaat bagi semuanya. Mohon agar dimanfaatkan untuk keperluan primer, terlebih kita masih berjuang bersama menghadapi pandemi Covid-19 saat ini salah satunya memulihkan kondisi ekonomi.

Untuk itu kami minta agar semua masyarakat tetap hidup aktif dengan selalu menjaga disiplin protokol kesehatan. Seperti menjaga jarak, wajib bermasker, jaga kesehatan diri dimulai dari rajin cuci tangan, sedia hand sanitizer kemana-mana, juga di rumah saja kalau tidak ada kepentingan.

Semua pasti ingin ekonomi segera pulih. Tentunya kita harus tetap aktif, namun dengan catatan tetap membentengi diri dengan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 agar tidak sampai tertular.

Selain membentengi diri dengan menerapkan protokol kesehatan, salah satu cara yang disarankan adalah dengan menjaga kesehatan dengan melaksanakan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan rutin olah raga.jelas Bupati.(min)

Tags: