Tiga Tim Mundur di Turnamen Bude Karwo Cup

Sepakbola PerempuanSurabaya, Bhirawa
Turnamen sepakbola wanita Bude Karwo Cup 2015 akhirnya diikuti delapan tim peserta. Turnamen kali keempat ini akan digeber di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, 21-27 April mendatang. Sedangkan tiga tim dipastikan mundur dari turnamen itu.
Semula, ada 11 tim yang siap ambil bagian pada turnamen ini. Termasuk keterlibatan Putri Sidoarjo sebagai juara bertahan pada edisi 2013 silam. Tapi
pada perkembangannya hingga technical meeting (TM), Minggu (12/4) sore, hanya delapan tim yang menyatakan kesiapannya. “Ada tiga tim yang mundur karena mengaku tidak siap,” ucap Ketua Panitia Bude Karwo Cup Erna Sunging, Minggu (12/4).
Sedangkan anggota Komite Sepakbola Wanita PSSI Jatim Aciek Lutfiana menyatakan turnamen kali ini memperebutkan total hadiah Rp 30 juta. “Untuk total hadiah sebesar Rp 30 juta. Selain itu, ada uang pembinaan bagi top skor dan pemain terbaik,” jelasnya.
Sementara itu, Sekretaris Asprov PSSI Jatim Amir Burhannudin menambahkan pada even kali ini sebaran tim-tim peserta lebih nampak dari gelaran tahun-tahun sebelumnya. Dibanding gelaran sebelumnya, terangnya, delapan tim yang ambil bagian kali ini tersebar di delapan kota/kabupaten se-Jatim.
“Kalau ini bisa konsisten tetap delapan tim pada gelaran tahun depan, bisa menjadi gambaran untuk peserta kompetisi sepakbola wanita yang akan digelar PSSI. Bahkan, kami juga berani menggelar sepakbola wanita untuk Porprov berikutnya,” ujar Amir.
Keterlibatan sepakbola wanita di Porprov merupakan tantangan dari Ketua Harian KONI Jatim Dhimam Abror Djuraid saat memberikan sambutan. Dia menantang PSSI Jatim bisa menggelar sepakbola wanita pada even Porprov, minimal sebagai ajang eksebisi terlebih dahulu.
“Kami tentu berharap tim-tim peserta yang ada saat ini bisa terus konsisten pada gelaran tahun depan. Jika konsisten delapan tim, jangan kan untuk eksebisi Porprov, kami langsung gelar pada Porprov 2017 pun berani,” tegas Amir. [wwn]
Grup A
Putri Kediri
Putri Surabaya
Putri Unmuh Jember
Putri Sidoarjo
Grup B
Putri Kirana Kab Kediri
Banteng Muda Putri Batu
Putri Blitar
Putri Matador FC Jakarta
Jadwal Pertandingan
21 April
Putri Kediri vs Putri Surabaya
Unmuh Jember vs Putri Sidoarjo
Matador FC vs Putri Kirana
Putri Blitar vs Banteng Muda
22 April
Putri Kirana vs Putri Blitar
Banteng Muda vs Matador FC
Putri Surabaya vs Unmuh Jember
Putri Sidoarjo vs Putri Kediri
23 April
Putri Kediri vs Unmuh Jember
Putri Surabaya vs Putri Sidoarjo
Matador FC vs Putri Blitar
Putri Kirana vs Banteng Muda
24 April
Tanpa Pertandingan
25 April
–          Juara Grup A vs runner up Grup B
–          Juara Grup B vs runner up Grup A
26 April
Tanpa Pertandingan
27 April
–          Perebutan Tempat Ketiga
–          Babak Final

Tags: