Menapaki Usia ke 28, BEI Bertekad Bursa Baru ‘Kuat dan Berkelanjutan’

Meriah HUT ke 28 BEI.

Surabaya, Bhirawa
Bursa Efek Indonesia (BEI) memasuki usianya yang ke-28 tahun, tepatnya pada Senin (13/7). Berarti sudah menjalankan fungsinya selama itu juga dalam berkontribusi memajukan industri pasar modal pada khususnya, dan perekonomian Indonesia pada umumnya.

Merayakan 28 tahun swastanisasi, BEI menyelenggarakan acara mengusung konsep semi virtual dan terbatas dengan tetap memperhatikan protokol COVID-19 melalui Microsoft Teams, yang diikuti oleh seluruh karyawan BEI dan beberapa undangan stakeholders di bidang pasar modal, meliputi Komisaris dan Direksi BEI dari Periode 1992.

Sekretaris Perusahaan PT BEI Yulianto Aji Sadono lebih lanjut mengatakan,, bahwa di tengah kondisi pandemi COVID-19, salah satu agenda perayaan Hari Ulang Tahun ke-28 BEI adalah penyerahan hasil donasi rekan-rekan karyawan BEI berupa bantuan 1.500 kebutuhan bahan pokok untuk masyarakat yang terdampak pandemi COVID-19 di wilayah Jakarta dan Banten.

Penyerahan donasi secara simbolis tersebut turut disaksikan oleh salah satu Perusahaan Tercatat, yaitu PT Wilmar Cahaya Indonesia Tbk, yang telah menyumbangkan 27.780 liter minyak goreng melalui program Pasar Modal Peduli Indonesia.[ma]

Tags: