Persik Kediri Pastikan Ikuti Kompetisi Piala Gubernur

Persik KediriKediri, Bhirawa
Kesebelasan Persik Kediri, Jawa Timur, memastikan mengikuti kompetisi Piala Gubernur Jatim 2015 yang rencananya dihelat Februari 2015.
“Kami sudah mulai latihan khusus untuk piala gubernur ini,” kata Sekretaris Persik Kediri Barnadi di Kediri, Selasa.
Ia mengatakan, saat ini sedang konsentrasi menyiapkan para pemain menghadapi kompetisi tersebut. Manajemen akan mengikutkan para pemain, baik pemain baru ataupun pemain yang sudah lama membela Persik Kediri.
Secara formasi, ia mengatakan 60 persen akan diisi pemain lama, sementara sisanya pemain baru.
Dari jumlah 22 pemain yang akan dibawa dalam kompetisi tersebut, rencannya terdapat sejumlah pemain asing. Namun, sampai saat ini masih belum jelas nama-nama pemain asing yang akan direkrut manajemen.
“60 persen akan diisi pemain lama, sementara pelatih kami akan gunakan Musikan. Tapi, jika di LSI, nanti beda,” ujarnya.
Barnadi juga mengatakan, manajemen memang sengaja mengikuti ajang Piala Gubernur 2015 tersebut, sebab sekaligus sebagai ajang seleksi para pemain, terutama yang baru. Jika lolos seleksi, dan mempunyai prestasi, pemain bersangkutan berpotensi untuk direktrut manajemen.
“Jika nanti ada yang baik, kami akan bawa ke LSI (Liga Super Indonesia),” ucap Purnawirawan TNI AD ini.
Pihaknya juga mengatakan, rencananya memang hanya akan membawa 22 pemain dalam kompetisi Piala Gubernur Jatim 2015 tersebut. Namun, sampai saat ini manajemen belum mengetahui nantinya akan tergabung dalam grup satu atau dua.
Disinggung terkait dengan pendanaan, Barnadi mengatakan saat ini manajemen sedang mencari sponsor. Hal itu sekaligus menyiapkan untuk ajang kompetisi liga super Indonesia musim depan.
Saat ini, manajemen sedang melakukan pendekatan pada sejumlah perusahaan yang diharapkan bisa menjadi sponsor untuk Persik Kediri. Mayoritas perusahaan itu swasta, dan berada di Kediri, salah satunya pabrik rokok terbesar di Tanah Air, PT Gudang Garam, Tbk.
“Untuk dana masih meraba-raba. Doakan saja gudang garam bisa membantu,” ujarnya, berharap.
Sementara itu, Wakil Kepala Bidang (Wakabid) Humas PT GG Tbk Iwhan Tricahyono mengaku manajemen Persik Kediri memang memasukkan proposal untuk sponsor ke PT Gudang Garam, Tbk.
Pengajuan sponsor itu, kata dia, dilakukan pekan lalu dan saat ini masih dikaji oleh manajemen. Ia pun belum mengetahui hasilnya, sebab masih dibahas dan belum ada jawaban.
“Kira-kira satu pekan lalu. Kami masih tunggu keputusan manajemen di atas (soal pengajuan sponsor,” tukasnya.
Piala Gubernur Jatim 2015 dijadwalkan bergulir pada Februari 2015 dan rencananya diikuti enam tim. Selain empat tim LSI, dua peserta lainnya diambil dari tim Divisi Utama melalui “play off”. Tim dari LSI itu adalah Persebaya Surabaya, Persegres Gresik United (GU), Persela Lamongan dan Persik Kediri.
Pada tahun Sebelumnya turnamen pramusim ini dijadwalkan mulai pekan pertama Januari, namun untuk tahun ini mundur menjadi 3 Februari 2015, karena pelaksanaaan babak kualifikasi untuk tim Divisi Utama mengalami perubahan.
Kualifikasi yang semula dilaksanakan pada awal Desember, mundur usai PON Remaja yang baru saja berakhir. [ant.van]

Tags: