5 Ribu Sambungan Jargas Diberikan Gratis

jargas-1Mojokerto, Bhirawa
Pemkot Mojokerto menyiapkan 5 ribu sambungan gas untuk warganya di empat kelurahan secara gratis. Jumlah penerima sambungan ini ditargetkan sudah dikantongi untuk segera diusulkan ke Kementerian ESDM.
Keempat kelurahan yang bakal disasar program itu antara lain, Kel Mentikan, Kauman, Surodinawan dan Juritan. Kel itu dipilih berdasarkan kedekatan posisi dengan lokasi Jargas primer yang masih akan dibangun tahun depan. Sedianya, Kementerian ESDM lewat Perusahaan Gas Negara (PGN) membangun Jargas primer di sepanjang Jl Brawijaya, Kec Prajurit Kulon, Kota Mojokerto di awal 2017.
”Untuk pemerataan. Selama ini sambungan Jargas yang sudah ada di Wates dan Magersari. Selain itu, area sasaran di empat kelurahan itu juga dipandang lebih dekat dengan lokasi Jargas primer yang akan dibangun di Jl Brawijaya,” ,” ungkap Heryana Dodik Murtono, Kabag Humas dan Protokoler Sekdakot Mojokerto, Selasa (27/9) kemarin.
Dari empat kelurahan itu diharapkan sudah bisa memenuhi rencana target 5 ribu sambungan. Kenapa Miji tidak? Karena kita khawatir overload. Kan, jatahnya ada 5 ribu sambungan sedangkan dari empat kelurahan itu terbilang sudah mencukupi. ”Tapi, Miji nanti jadi alternatif,” bebernya seraya menyebutkan sosialisasi ke empat kelurahan itu sudah dilakukan lewat para ketua RT, pekan lalu.
Hitungannya, yang paling banyak diperkirakan sambungan Jargas di Kel Kauman. Selain padat penduduk, kelurahan itu juga banyak rumah tangga yang memiliki usaha. Tidak ada syarat khusus sebagai penerima. Hanya, Kementerian dan PGN orientasinya pada rumah tangga yang punya usaha seperti warung makan, kios, dan lainnya. Kalau kos-kosan tidak dapat.
Saat sosialisasi, mayoritas para Ketua RT dari empat kelurahan itu menyambut positif. Hanya saja, ada keterbatasan sambungan yang hanya 5 ribu unit. Akan tetapi, warga juga banyak yang menanyakan perihal keamanan Jargas.
Nantinya, tiap rumah penerima sambungan jargas dipungut biaya Rp375 ribu. Rinciannya, Rp300 ribu untuk jaminan pemasangan sedang Rp75 ribu untuk modifikasi sambungan ke kompor warga. ”Yang jelas Jargas tidak boleh dekat jaringan listrik, tapi biaya sambung gratis,” tandas Dodik.
Untuk diketahui, Kota Mojokerto dilirik Kementerian ESDM sebagai area penerima sambungan jaringan gas bumi. Sebanyak 5 ribu sambungan diproyeksikan Jargas tersambung ke dapur warga kota. Pembangunan Jargas itu rencananya digarap tahun 2017 mendatang. Kini, Pemkot tengah mefasilitasi calon penerima sambungan Jargas sedang Kementerian ESDM dan PGN survei teknis di lapangan. [kar]

Tags: