50 Pengemudi Ikuti Pemilihan Abdi Yasa Teladan Tahun 2021

Dishub Kabupaten Probolinggo ketika melakukan pemilihan abdi yasa teladan tahun 2021.[wiwit agus pribadi/bhirawa]

Kab.Probolinggo, Bhirawa
Sedikitnya 50 pengemudi di Kabupaten Probolinggo mengikuti pemilihan Abdi Yasa Teladan Tahun 2021 yang digelar oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Probolinggo di Orin Hall & Resto Probolinggo. Puluhan pengemudi ini terdiri dari pengemudi angdes, pengemudi bus pariwisata, pengemudi AKAP (Antar Kota Antar Provinsi) dan pengemudi AKDP (Antar Kota Dalam Provinsi).

“Dalam pemilihan Abdi Yasa Teladan tahun 2021 tingkat Kabupaten Probolinggo ini, materi yang diujikan diantaranya tata cara dan etika berlalu lintas, pelayanan angkutan penumpang umum serta pengetahuan asuransi kecelakaan lalu lintas (Jasa Raharja),” kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dishub Kabupaten Probolinggo Tatok Krismarhento, Jum’at (11/6).

Setelah diadakan penilaian oleh sejumlah dewan juri, juara 1 diraih oleh Mohlisin, pengemudi Angdes Pajarakan, juara 2 diraih oleh Taufiq Ismail, pengemudi Angdes Gending dan juara 3 diraih oleh Jamaluddin, pengemudi bus pariwisata AKAS IV dari Kecamatan Kraksaan.

“Sebagai juara 1, Mohlisin akan mewakili Kabupaten Probolinggo dalam pemilihan Abdi Yasa Teladan Tingkat Provinsi Jawa Timur tahun 2021 yang akan dilaksanakan pada 21 hingga 24 Juni 2021 di Harris Hotel Malang. Mohon dukungan masyarakat Kabupaten Probolinggo agar duta Abdi Yasa Teladan Kabupaten Probolinggo meraih hasil terbaik menjadi juara 1,” jelasnya.

Tatok menerangkan pemilihan Abdi Yasa Teladan ini merupakan acara tahunan yang diinisiasi oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) RI bekerja sama dengan Kepolisian Republik Indonesia untuk memilih pengemudi terbaik yang memiliki pengetahuan lalu lintas dan angkutan jalan, sikap dan perilaku, kepemimpinan dan kedisiplinan serta kejujuran dan keteladanan dalam mengemudi. Sehingga kegiatan ini dilakukan secara berjenjang hingga tingkat nasional.

“Dengan adanya pemilihan Abdi Yasa Teladan ini diharapkan supaya nantinya menjadi pengemudi yang taat berlalu lintas, mempunyai wawasan dan ajang silaturahim antar pengemudi serta bisa memberikan pelayanan dan keamanan bagi penumpangnya,” tambahnya.(Wap)

Tags: