65 Pimpinan OPD Pemkab Sidoarjo Dinyatakan Negatif Covid-19

Tim Gugus Tugas Covid-19 Sidoarjo melakukan rapid tes dengan mengambil sample darah dari seorang staf ahli Bupati Sidoarjo. [alikus /bhirawa]

Sidoarjo, Bhirawa
Sebanyak 65 orang pimpinan OPD di Kabupaten Sidoarjo dinyatakan negatif dalam rapid tes Covid -19, Senin (4/5) kemarin, yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Sidoarjo bekerja sama dengan tim Gugus Tugas Covid-19 Kab Sidoarjo.
Tes screening Covid -19 yang digelar di ruang lantai Delta Graha Setda Sidoarjo, hanya sehari tersebut, diikuti mulai Staf Ahli Bupati, Asisten, Kepala Bagian, Kepala Dinas dan Camat.
Kepala Bidang Pencegahan Penyakit Dinkes Kab Sidoarjo, dr M. Ato ‘ Ilah, menjelaskan sesuai perintah Sekdakab Sidoarjo, para pimpinan OPD di Sidoarjo juga perlu dilakukan rapid tes covid-19, karena mereka banyak bertemu orang.
Hasil sementara dari rapid tes tersebut, sebanyak 65 orang pimpinan OPD itu dinyatakan negatif.
“Meskipun sebenarnya , rapid tes ini belum bisa menjamin 100% yang bersangkutan itu negatip atau positif Covid-19, ini hanya sebagai screening awal saja, yang menjamin itu dengan proses swap, hasilnya baru ketahui 4 sampai 5 hari,” tutur dr Ato’Ilah, kemarin.
Untuk sementara, hasil rapid tes tersebut masih negatif. Sementara, saat rapid tes, beberapa hari lalu, kepada anggota DPRD Sidoarjo, ada dua anggota yang hasilnya positif. Tentang hasil itu, selanjutnya akan dilanjutkan dengan pemeriksaan swap.
Dirinya menambahkan, tim Gugus Tugas Covid-19 sudah menyurati pihak tim Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Jawa Timur, untuk menambah jumlah ruang isolasi bagi pasien positif Covid-19. Yakni dipilih di RS Citra Medika dan RS Pusdik Porong.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala BKD Kabupaten Sidoarjo, Ridho Prasetyo, menambahkan rapid tes itu sebagai tindak lanjut karena ada ASN Sidoarjo yang dinyatakan positif Covid-19. Salah satunya ada dari BKD Sidoarjo.
Jumlah total ASN Sidoarjo yang terpapar virus Covid -19 itu, kata Ridho, sebagaimana data dari Dinkes Sidoarjo ada sebanyak 6 orang. Terkait ASN di BKD ada yang terpapar Covid-19, kata Ridho, yang bersangkutan saat ini berada di RSUD Sidoarjo untuk mendapatkan pemulihan kesehatan. Diharapkan pada tes tahap selanjutnya kondisinya negatif atau sehat. [kus]

Tags: