Adik Alm Jupe Akui Tak Terlibat Dugaan Kasus Prostitusi Artis

Minola Sebayan mendampingi Della Wulan Astreani usai menjalani pemeriksaan di Subdit V Ditreskrimsus Polda Jatim, Rabu (6/2). [abednego/bhirawa]

Polda Jatim, Bhirawa
Della Wulan Astreani akhirnya memenuhi panggilan penyidik Polda Jatim guna dimintai keterangan sebagai saksi dugaan kasus prostitusi artis via daring. Adik dari Julia Perez itu tiba di Subdit V Ditreskrimsus Polda Jatim sekitar pukul 10.20 dengan didampingi kuasa hukumnya, Rabu (6/2).
Mengenakan baju berwarna hitam dan rambut dikuncir ke belakang, Della terlihat sumringah dan melempar senyum ke awak media sesaat sebelum memasuki ruang penyidik. Bahkan, saat dicecar pertanyaan awak media terkait kesiapannya menghadapi pemeriksaan, Della hanya tersenyum.
Setelah hampir sekitar lima jam memberikan keterangan kepada penyidik, sekitar pukul 15.54 Della bersama Minola Sebayan selaku pengacaranya keluar dari ruang penyidik. Minola Sebayan mengatakan, kedatangan kliennya ini guna memenuhi panggilan penyidik untuk diperiksa dan dimintai keterangan sebagai saksi dalam dugaan kasus prostitusi online.
“Ada 15 pertanyaan terkait adanya foto Della yang digunakan (dicatut) dalam kasus ini. Setelah dikonfirmasi, klien kami tidak mengenal dua orang mucikari yang berkomunikasi dan dalam chat komunkasinya menyebut nama Della. Kedua mucikari ini kalau tidak salam ES dan F,” kata Minola Sebayan usai mendampingi kliennya memenuhi panggilan penyidik Polda Jatim, Rabu (6/2).
Minola menjelaskan, kedua mucikari ini patut diduga mencatut dan menggunakan nama Della untuk kepentingan transaksi mereka. Untuk itu pihaknya menyerahkan kepada penyidik dalam memproses keterangan yang disampaikan Della dan alat bukti yang lain. Jika memang dibutuhkan keterangan lagi, pihaknya akan memberikan keterangan tambahan.
“Semua data dan fakta yang dilihatkan ke kami, Della mengaku tidak mengenal mereka. Aneh juga kalau ada video dia (video klip) dan foto dia. Padahal itu diambil dari google dan instagram. Dan bukan Della lah yang sengaja memberikan ke mucikari F dan ES,” tegasnya.
Ditanya terkait upaya hukum dugaan pencatutan foto dan nama kliennya, Minola akan mempertimbangkan hal itu. Pihaknya masih fokus pada perkara pokoknya. Sebab Della mengaku tidak pernah kenal dan berkomunkasi dengan kedua mucikari tersebut. “Fokus pada perkara pokoknya, supaya tidak melebar. Silakan hukum yang memproses,” ucapnya.
Sementara itu, Della mengaku lega setelah menjalani pemeriksaan penyidik Polda Jatim. Pihaknya pun mengungkap kekhawatiran saat mengetahui dirinya dipanggil kepolisian. Setelah memberikan keterangan terhadap penyidik, ia pun merasa lega. Dan mengaku tidak mengenal kedua mucikari tersebut.
“Rasanya lega. Terkait dugaan pencatutan nama, sebenarnya saya marah. Karena itu nama besar kakak ku yang dibangun dari nol,” ungkapnya.
Sebelumnya, sudah ada beberapa artis yang telah diperiksa Polda Jatim sebagai saksi dalam kasus ini. Di antaranya, AS, FG, AC dan RF. Polda Jatim juga telah melakukan pemanggilan delapan saksi artis lain guna melengkapi berkas perkara. Mereka dijadwalkan menjalani pemeriksaan pada Kamis (7/2). Mereka adalah SR, GM, CSA, EVL, RB, MS, EP, dan GWS.
Berdasarkan data hasil digital forensik dari ponsel milik mucikari VA, setidaknya ada 45 artis dan 100 model diduga ikut terlibat kasus prostitusi artis via daring. Penyidik akan memanggil mereka satu persatu untuk dimintai keterangan. Dalam perkara ini, Polda Jatim telah menetapkan lima tersangka.
Lima tersangka ini adalah artis VA dan empat mucikari yang terdiri dari TN, ES, F, dan W. Semua tersangka dalam kasus ini dijerat Pasal 27 ayat 1 UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) dengan ancaman hukuman enam tahun penjara. [bed]

Tags: