Amankan Lebaran, Polresta Batu Musnahkan Ribuan Miras

Suasana Apel Gelar Pasukan Operasi Pengamanan Lebaran di Alun-Alun Kota Batu yang dilanjutkan dengan pemusnahan ribuan botol miras, Senin (19/6) kemarin

(Amankan Lebaran, Ribuan Miras Dimusnahkan)
Kota Batu, Bhirawa
Menjaga jalannya mudik Lebaran di Kota Batu tetap kondusif, Kepolisian Resor Kota Batu melakukan operasi peredaran minuman keras (miras). Senin (19/6), sebanyak 1662 botol miras berbagai merek dimusnahkan dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Ramadniya Semeru 2017 bertempat di Alun-Alun Kota Batu.
“Adanya miras bisa memicu tindak kejahatan seperti, pemerkosaan, perampokan dan kejahatan lain. Operasi ini untuk pengamanan puasa Bulan Ramadhan sekaligus pengamanan mudik Lebaran,” ujar Kapolres Batu, AKBP Budi Hermanto, Senin (19/6).
Pria yang baru pekan lalu dilantik sebagai Kapolres Batu ini mengatakan operasi miras yang dilakukan mendapat dukungan dari Pemkot Batu dan BNN Kota Batu yang juga ingin mengkondisikan Kota Batu aman dan nyaman. Hal ini menjadi syarat mutlak untuk memajukan dunia pariwisata Kota Batu.
“Semua miras yang tidak memiliki ijin A, B, maupun C kita amankan. Termasuk miras yang tidak memiliki hasil uji dari BPOM sehingga membahayakan bagi masyarakat, apalagi kita juga sudah menghimbau kepada pedagang untuk tidak menjual miras selama Ramadhan,” jelas Budi Hermanto.
Akibat kelalaian ini, 10 pedagang terpaksa diamankan Petugas dan dikenakan tindak pidana ringan (tipiring). Dan sebanyak 1662 botol miras sitaan kemarin dimusnahkan usai Apel Gelar Pasukan Operasi Pengamanan Lebaran 2017.
Adapun Pengamanan Lebaran dengan sandi Operasi Ramadniya Semeru 2017 dimulai kemarin (19/6). Polres Batu menyebarkan sedikitnya 475 personel gabungan di wilayah hukum Polres Batu hingga 16 hari ke depan.
Ratusan personel gabungan terdiri dari elemen Polri, TNI, Linmas, Dinas Penanggulangan Kebakaran, Dinas Perhubungan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah, dan organisasi masyarakat mengikuti apel gelar pasukan kemarin.
Seluruhnya akan disiagakan di 8 pos pengamanan yang tersebar di 6 polsek jajaran. Yakni Polsek Junrejo, Polsek Batu, Polsek Bumiaji, Polsek Pujon, Polsek Ngantang dan Polsek Kasembon. “Pospam ini juga back up pos pariwisata, pos tinjau dan pos pantau. Saya kemarin juga sudah cek kesiapan masing-masing pos,” tegas Budi Hermanto.
Alumnus Akpol 2000 ini menambahkan, Ops Ramadnya Semeru 2017  juga melakukan pengamanan kepada harta benda yang ditinggal mudik masyarakat Kota Batu. Yaitu, rumah atau pemukiman warga yang kosong jadi sasaran empuk pelaku kejahatan.
“Kami melakukan kegiatan preventif, jadi jangan coba-coba berani melakukan kriminalitas di wilayah kami,” tegas pria akrab disapa Buher ini. [nas]

Tags: