Anggota Komisi IV DPR-RI Ema Umiyyatul Apresiasi Pembatalan Impor Beras

Ema Umiyyatul Chusnah atau Ning Ema. (arif yulianto/bhirawa).

Jombang, Bhirawa
Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI), Ema Umiyyatul Chusnah memberikan apresiasi positif kepada Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo yang memutuskan bahwa, pemerintah tidak akan melakukan impor beras hingga bulan Juni 2021 mendatang.

Ema Umiyyatul Chusnah menilai, keputusan Presiden RI untuk tidak mengimpor beras hingga bulan Juni 2021 tersebut merupakan keputusan yang tepat.

“Karena saat ini di sejumlah daerah sedang terjadi panen raya,” ungkap Ema Umiyyatul Chusnah.

Politisi perempuan yang akrab disapa Ning Ema ini menambahkan, pada Bulan Juni 2021 nanti, pemerintah perlu melakukan evaluasi apakah impor beras masih diperlukan atau tidak.

Dikatakannya, penyerapan gabah petani dan menaikkan harga sesuai HPP (Harga Pokok Penjualan) yang telah ditetapkan yakni, Rp 4.200 per Kilogram sangat penting agar petani bisa sejahtera.

“Terlebih saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19,” ucap Ning Ema.

Anggota Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DPR-RI itu menyebutkan, dirinya berkali-kali melakukan rapat bersama Kementerian Pertanian Republik Indonesia (Kementan-RI) dan disampaikan bahwa stok beras dalam negeri masih aman.

“Tinggal pemerintah fokus menyiapkan stok bahan pangan pokok aman menghadapi Bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri,” tandas Ning Ema.(rif)

Tags: