Anggota Koramil 0814/02 Diwek Jombang Komsos dengan Petani Buah Naga

Petani Buah Naga di Desa Keras, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang saat dikunjungi Anggota Koramil 0814/02 Diwek, Kabupaten Jombang, Rabu (28/09). [arif yulianto/bhirawa].

Jombang, Bhirawa
Anggota Koramil 0814/02 Diwek, Jombang, Sertu Suyatno yang bertugas sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa) Keras, Diwek, Jombang, menjalankan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Asnawi, seorang petani Buah Naga dari Desa Keras, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Rabu (28/09).

Kegiatan Komsos ini dilakukan dengan tujuan agar lebih dekat dengan warga dan memberikan semangat agar petani lebih giat lagi dalam memanfaatkan pekarangan maupun lahan yang ada untuk ditanami buah-buahan serta meningkatkan hasil dan mutu panen buah-buahan.
.
Menurut Sertu Suyatno, perlu adanya sosialisasi dalam membantu petani buah, agar dalam melakukan pengolahan lahan dan penanaman pohon buah bisa dapat menghasilkan buah yang berkualitas, sehingga harga jualnya bisa bersaing dengan harga pasar dan juga petani bisa menikmati hasil jerih payahnya. “Karena buah juga merupakan sumber gizi yang baik bagi masyarakat,” kata Sertu Suyatno.

“Dengan adanya harga pupuk kimia yang semakin mahal sebaiknya pemupukan juga diimbangi dengan pupuk organik baik pupuk organik padat maupun pupuk organik cair,” kata dia lagi.

Sertu Suyatno menambahkan, selain lebuh murah pupuk organik daripada pupuk kimia, bahan pupuk organik juga bisa didapatkan dilingkungan sekitar. “Agar hasilnya bagus bisa bersaing dengan petani lain, maka perawatan tanaman harus perlu di perhatikan dan ekstra. Agar mendapatkan hasil panen yang bagus dan bisa panen diluar musim serta semakin banyak orang tertarik untuk membelinya, apalagi buah yang dihasilkan buah organik,” ucapnya.[rif.ca]

Tags: