Angka Kriminalitas di Kab.Kediri Masih Tinggi

Para tahanan di Kabupaten Kediri.

Para tahanan di Kabupaten Kediri.

Kab Kediri, Bhirawa
Tindak pidana dikabupaten Kediri masih tinggi, Meskipun berbagai upaya pencegahan dilakukan Polres Kediri.Terbukti dalam kurun waktu satu bulan Jajaran Satreskrim Polres Kediri berhasil mengungkap puluhan Kasus perjudian maupun tindak kejahatan. Dalam ungkap kasus yang digelar Polres Kediri, Polisi berhasil mengungkap kasus perjudian sebanyak 50 kasus dan tindak pidana kejahatan 18 kasus dengan tersangka, denganĀ  tersangka 84 orang.
Kapolres Kediri AKBP Yusef Gunawan mengatakan, berbagai cara telah dilakukan untuk melakukan pencegahan tindak pidana Perjudian, seperti pembinaan, dan Pesan terhadap Babinkamtibmas. “Segala upaya pencegahan telah dilakuaka, dari Preemtif dan pembinaan-pembinaan, serta pesan terhadap Kamtibmas. Dengan cara ini kita telah lakukan ya jika masih melakukan ya kita tindak,” kata Kapolres.
Sementara dalam Rilies ungkap kasus tersebut, Kapolres Kediri mengatakan, dalam satu bulan ini kasus yang paling menonjol adalah kasus perampokan disertai pemerkosaan dan kasus persekongkolan meracun sapi serta beberapa curat. “Dengan rincian kasus tindak pidana kejahatan Curas 5 kasus, Curanmor 7 Kasus, Jambret 1 dan Curat 5 kasus, tersangka didominasi usia produktif, dan ada beberapa yang anak,” terangnya.
Diketahui sebelumnya Kapolres mengatakan jika Polres Kediri,menempati peringkat ketiga nasional dalam penindakan kasus perjudian. Peringkat tertinggi ditempati Polres Sidoarjo dan Polres Tanjung Perak, Surabaya. “Ini prestasi yang luar biasa dari 452 satker se-Indonesia. Di Kediri penindakan judi juga berlangsung kondusif,” ungkap AKBP Yusef Gunaewan, Kapolres Kediri.
Dijelaskan, pemberantasan judi juga berlangsung kondusif tanpa gejolak. Setiap tahun ratusan pelaku judi dijebloskan tahanan dan Prestasi ini harus tetap dipertahankan sampai Kediri zero judi. [van]

Tags: