Antisipasi PCC, Pemkot dan Polres Pasuruan Turun ke Sekolah

Petugas dari Pemkot Pasuruan, Polres Pasuruan Kota tengah memeriksa tas pelajar untuk mengantisipasi peredaran PCC dikalangan pelajar, Senin (25/9). [hilmi Husain/bhirawa]

Pasuruan, Bhirawa
Pemkot Pasuruan bekerjasama dengan Polres Pasuruan Kota dalam hal bersosialisasi atas bahaya Narkoba hingga obat-obatan terlarang di sekolah-sekolah.
Menurut Kepala Dinas Pendidikan Kota Pasuruan melalui Kabid Pendidikan Dasar Diknas Pasuruan, Supriyadi, sosialisasi bahaya Narkoba dan obat-obatan terlarang terus dilakukan. Mengingat tahun 2016, ada 30 kasus Narkoba dan 50% nya pelajar pendidikan dasar.
’Sosialisasi ke kalangan pelajar seperti ini dinilai sangat sangat penting karena anak-anak ini yang akan menjadi korbannya,’’ ujar Supriyadi, Senin (25/9).
Dalam mencegahanya, Pemkot Pasuruan sudah menyiapkan aturan penanganan dan pencegahan peredaran dan penyalahgunaan narkoba dan obat terlarang di kalangan pelajar. Pencegahan itu nantinya akan diusulkan menjadi Perwali.
‘’Bahaya Narkoba hingga lainnya akan merusak generasi penerus bangsa. Makanya, kami terus berkampanye. Utamanya di tingkat dasar, karena di sana wewenang kami,’’ kata Supriyadi.
Tak hanya pelajar, para guru dinilai perlu mendapat sosialisasi dan penyuluhan. Mereka juga harus mengerti jenis-jenis Narkoba dan obat-obatan terlarang.
’Kami secara internal juga terus mengantisipasi dengan Sidak dan penyuluhan pada siswa dan guru. Itu kami lakukan karena sebagian besar belum banyak yang tahu tentang jenis narkotika dan obat terlarang terutama PCC yang sedang beredar,’’ katanya.
Dalam operasi ini, polisi juga memeriksa isi tas ratusan siswa. Tak hanya di SMPN 11, sosialisasi juga dilakukan di SMPN 9, di Jl Patiunus, Kota Pasuruan. Hanya saja dalam pemeriksaan itu tidak ditemukan Narkoba dan obat terlarang dalam pemeriksaan.
’Antisipasi terus akan kami lakukan. Ini juga sebagai antisipasi. Pembinaan pada guru dan anak agar mereka tahu jenis obat terlarang dan tahu bahayanya,’’ kata AKP ML Tadu, Kasat Narkoba Polres Pasuruan Kota. [hil]

Tags: