Apresiasi Bhirawa sebagai Media Pendidikan di Jatim

Mahrus Syamsul

Mahrus Syamsul
Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Cabdindik) Provinsi Jarim Wilayah Bondowoso yang meliputi Kabupaten Bondowoso dan Kabupaten Situbondo mengaku kesemsem dan mengapresiasi kepada Harian Bhirawa yang sudah cukup lama menjadi media pendidikan. Pasalnya, dengan adanya halaman khusus pendidikan di Harian Bhirawa dapat membantu program program pendidikan di dua daerah wilayah pantura tersebut. Bahkan Mahrus Syamsul tanpa tahu sebelumnya kerapkali mengaku diberi tahu koleganya yang bekerja di Dinas Pendidikan Provinsi Jatim perihal ekspos dunia pendidikan di wilayah kerjanya.
Mantan Kasek SMAN 1 Prajekan Bondowoso itu menambahkan, pilihan Harian Bhirawa untuk fokus membedah dunia pendidikan sangat tepat karena dua wilayah kerjanya Situbondo dan Bondowoso sedang serius melakukan pembenahan dan upaya peningkatan kualitas pendidikan paska pindahnya wewenang dari Kabupaten ke Pemprov Jatim.
“Saya kerapkali terkejut, belum tahu Situbondo dan Bondowoso akan masuk koran, sudah diberitahu teman teman yang ada di Dinas Pendidikan Provinsi Jatim,” aku Mahrus Syamsul.
Mahrus Syamsul mengakui perihal tersebut saat mengadakan pertemuan terbatas dengan Ketua MKKS SMAN Situbondo Winarto dan Ketua MKKS SMKN Situbondo Muji Prihadi serta sejumlah guru SMAN berprestasi di ruang kerjanya Senin (11/2). Mahrus Syamsul juga mengajak para guru yang tersebar di Kabupaten Bondowoso dan Situbondo untuk ikut aktif mengisi kolom inspirasi pendidikan yang ada di Harian Bhirawa.
“Ini halaman pendidikan merupakan sarana yang bagus untuk para guru mengimplementasikan kemampuannya dalam bidang penulisan,” ajak Mahrus Syamsul.
Mantan guru SMAN 1 Kapongan Situbondo itu menuturkan, Harian Bhirawa sebagai media yang beradar luas di Provinsi Jawa Timur juga dikenal sebagai media birokrasi. Untuk itu, sambung Mahrus Syamsul, seyogianya semua elemen pendidikan di lembaga SMA/SMK Situbondo dan Bondowoso untuk menyebarluaskan kegiatan pendidikan melalui media Harian Bhirawa.
“Saya sangat setuju jika lembaga SMA/SMK rutin dan aktif dalam mengisi rubrikasi pendidikan di Harian Bhirawa,” ungkap Mahrus Syamsul. [awi]

Tags: