Apresiasi Kacabdindik Provinsi Jatim Atas Prestasi SMKN 3 Bondowoso

Kacabdindik Provinsi Jatim Wilayah Bondowoso, Drs Mahrus Syamsul MMPd saat menyerahkan penghargaan tokoh literasi kepada Kasek SMKN 3 Bondowoso Dr Umar Said MPd. [sawawi]

Ahli Menulis, Kasek dan Lima Guru Dinobatkan sebagai Tokoh Literasi
Bondowoso, Bhirawa
Keluarga besar SMK Negeri 3 Bondowoso patut berbahagia. Setelah lima guru dan Kepala Sekolah (Kasek) Dr Umar Said MPd, memperoleh penghargaan langsung dari Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Cabdindik) Provinsi Jatim Wilayah Bondowoso, Drs Mahrus Syamsul MMpd berupa tokoh literasi.
Apresiasi ini mendapatkan sambutan meriah dari kalangan tenaga pendidik, para siswa, pengurus komite sekolah dan kalangan orang tua siswa SMKN 3 Bondowoso.
Kepala Cabdindik Provinsi Jatim Wilayah Bondowoso, Mahrus Syamsul mengatakan, penghargaan itu patut dipresiasi karena guru dan Kasek memiliki kepedulian terhadap perkembangan literasi yang kini jumlahnya bisa dihitung dengan jari. Terkait dengan penghargaan lima guru yang diraih SMKN 3 Bondowoso harus mendapatkan apresiasi, karena memiliki kepedulian tinggi terhadap kesinambungan literasi di Kabupaten Bondowoso. ”Ini harus diberi penghargaan,” ujar mantan Kasek SMAN 1 Prajekan Bondowoso itu.
Masih, kata Mahrus, kepiawaian Kasek SMKN 3 Bondowoso bersama lima guru harus terus didorong dalam membuat karya penulisan, baik berbentuk puisi, tulisan biografi, tulisan opini, tulisan analisa dan tulisan jenis lain.
Mahrus yakin dengan adanya pendidik dan Kasek yang memiliki perhatian terhadap literasi, akan berdampak positif bagi kemajuan kualitas pendidikan di Bondowoso kedepan. ”Ini momen yang bagus untuk mendukung literasi,” ujar mantan guru SMAN 1 Kapongan Situbondo itu.
Disisi lain, Kasek SMKN 3 Bondowoso, mengaku cukup terharu dengan penghargaan tokoh literasi yang diterima dari Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jatim Wilayah Bondowoso, kemarin.
Menurut Umar Said, sebagai representasi penghargaan itu, pihaknya bersama tenaga pendidik sempat membacakan sebuah puisi disela – sela penyerahan penghargaan tokoh literasi kemarin. ”Ya kami sengaja membuat puisi atas penghargaan ini,” tutur Umar Said.
Mantan Kasek SMKN 1 Situbondo itu menegaskan, dirinya mengaku bangga karena selaku Kasek SMK Negeri 3 Bondowoso merupakan satu – satunya Kasek yang memperoleh penghargaan dari Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jatim Wilayah Bondowoso.
“Ini merupakan prestasi yang luar biasa dari penghargaan yang kami raih. Ini patut disyukuri sekaligus dijadikan pendorong untuk meraih penghargaan lain yang lebih bergengsi,” ucap Umar Said.

Guru Mulia Karena Karya Literasi
Penyerahan penghargaan tokoh literasi memiliki makna yang berbeda saat dihelat di halaman SMKN 3 Bondowoso kemarin. Betapa tidak, selain diikuti kalangan Kasek dan guru di lingkungan SMK, serta Kasek SMA di Kabupaten Bondowoso.
Yang unik, meski Kasek dan guru disibukkan oleh berbagai aktivitas yang sangat padat, namun tetap mampu menorehkan karya dan pemikirannya dalam sebuah tulisan yang dirangkai berupa buku.
Kepala Cabdindik Provinsi Jatim Wilayah Bondowoso, Mahrus Syamsul mengakui, dalam literasi sebagian besar peraih penghargaan didominasi guru dari SMKN 3 Bondowoso.
Mahrus mengaku ikut terenyuh saat guru SMKN 3 Bondowoso bernama H Mursidi Sag, membacakan sebuah puisi disela – sela penyerahan penghargaan tokoh literasi kemarin.
“Puisi hasil karya H Mursidi cukup bagus. Kami sangat suka saat menyimaknya,” terang Mahrus Syamsul.
Umar Said menambahkan, dirinya ikut bangga karena lima dari 22 guru dari SMA/SMK Negeri/Swasta se-Kabupaten Bondowoso yang memperoleh penganugerahan adalah guru dari SMK Negeri 3 Bondowoso. Para guru ini telah menorehkan tulisan dengan 10 buku ber-ISBN dalam kegiatan penganugerahan literasi ekmarin.
“Kami keluarga besar SMK Negeri 3 Bondowoso turut bangga dan berbahagia dengan adanya karya guru yang luar biasa ini. Semoga kami semua dapat mengikuti jejak yang penuh inspiratif ini,” pungkas Umar Said seraya mensosialisasikan tagline #guru mulia karena karya#. [awi]

Tags: