Arema Cronus Indonesia Dihantui Cedera Pemain

AremaMalang, Bhirawa
Pelatih Arema Cronus Indonesia Malang, Jawa Timur, Suharno mengakui saat ini sejumlah pemain inti masih dihantui cedera, sehingga dirinya harus memutar otak bagaimana caranya ketika kompetisi kembali bergulir pemain sudah pulih.
“Kami harus memutar otak agar pemain segera pulih dan ancaman badai cedera ini juga segera berlalu agar pada saat kompetisi Liga Super Indonesia (LSI) 2015 kembali bergulir pemain sudah bisa diturunkan seluruhnya, apalagi pemain yang cedera saat ini adalah para pemain yang biasa diturunkan sebagai ‘starter eleven’,” kata Suharno di Malang, Rabu.
Selain itu, lanjutnya, tim pelatih harus pintar-pintar mengatur pola permainan dan komposisi pemain agar pada saat pemain inti belum pulih dari cederanya, pemain lainnya bisa menggantikannya ketika kompetisi mulai bergulir kembali, sebab kalau kondisi itu terus berlanjut bisa menjadi masalah.
Beberapa pemain pilar yang saat ini masih dibekap cedera dan kemungkinan berlangsung lama, di antaranya adalah Kurnia Meiga Hermansyah (kiper utama), Purwaka Yudhi, Sengbah Kennedy dan Samsul Arif yang mengalami cedera engkel.
Ia mengakui Arema mengalami masa pemulihan yang tidak sempurna selama masa pramusim hingga laga awal kompetisi LSI bergulir di Stadion Kanjuruhan, yakni menjamu Persija Jakarta (4/4) dan Barito Putra (7/4), sehingga hasil yang diraih tidak maksimal.
“Saya tidak ingin kejadian yang menimpa Sengbah Kennedy, setelah ikut turnamen Bali Island Cup, tidak ikut latihan hingga beberapa hari dan dibawa Tur Jateng untuk uji coba, sebab setelah dimainkan sebentar langsung cedera. Demikian juga dengan Kurnia Meiga, beberapa kali absen latihan, baru diturunkan sekitar 10 menit saat menjamu Barito Putra, juga mengalami cedera,” ujarnya.
Karena mengalami cedera, pemain tersebut absen dalam latihan, bahkan Kurnia Meiga harus istrirahat cukup lama untuk memulihkan kondisi. “Kondisi ini jangan sampai terjadi lagi, sebab kalau kondisi seperti ini terus berlanjut akan menjadi masalah bagi tim pelatih untuk meramu komposisi tim,” katanya.
Usai melakoni laga kedua di ajang LSI menjamu Barito Putra dan mengharuskan kiper Arema, Kurnia Meiga, istirahat panjang, Arema juga harus beristirahat panjang dari pertandingan karena kompetisi LSI dihentikan sementara karena adanya masalah, setelah pencoretan Arema dan Persebaya dari LSI 2015 oleh Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI). ARema dan Persebaya dicoret karena tidak memenuhi persyaratan legalitas kepengurusan yang sampai saat ini masih terjadi dualisme.
Diteruskannya atau jadwal baru kompetisi LSI 2015 masih menunggu hasil Kongres Luar Biasa PSSI di Surabaya, Sabtu (18/4), katanya. [cyn.ant]

Tags: