ASN Pemerintah Kabupaten Gresik Belum Gajian

PNS Pemkab Gresik saat apel pagi di halaman Kantor Pemkab. [kerin ikanto/bhirawa]

Pemkab Gresik, Bhirawa
Sampai saat ini sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) dijajaran Pemkab Gresik belum terima gajian. Secara pasti belum diketahui apa yang menjadi penyebab keterlambatan gaji itu. Padahal, sebelumnya setiap awal bulan antara tangal 1- 5 gaji itu sudah cair.

Kabarnya, gaji itu belum cair karena masih menunggu tanda tangan dari Bupati Gresik Sambari Halim Radianto dan Pj Sekda Gresik, Abimanyu Ponjoatmojo Iswinarno yang kini masih menjalani isolasi di Rumah Sakit (RS) di Surabaya karena positif Covid-19.

Sejumlah pegawai yang tidak mau disebutkan namanya menuturkan, bahwa biasanya setiap tanggal 1 awal bulan gaji sudah ditransfer.

Namun, hingga hampir sepekan ini bahkan sudah 13 hari ini juga belum ada kejelasan. “Ini kita-kita belum terima gaji, padahal setiap awal bulan, setiap tanggal satu, sudah menerima gaji,” kata pegawai yang mengaku sudah hampir pensiun dan enggan menyebutkan namanya itu.

Padahal, gaji itu sangat dinanti-nantikan. Sebab setelah libur pergantian tahun baru gaji itu sangat dibutuhkan. Diharapkan pegawai, tidak lama lagi gaji itu sudah cair. Sebab, kebutuhan yang harus dibayar cukup banyak. “Mudah-mudahan sebelum tanggal 15 sudah gajian, biar untuk kebutuhan bayar cicilan,” imbuhnya.

Hal yang sama juga disampaikan pegawai lainnya. Saat dikonfirmasi, ia mengatakan bahwa benar belum menerima gaji bulan Januari. “Betul, informasi itu. Biasanya tanggal satu atau dua, sudah ditransfer, tapi sampai sekarang belum terima transferan,” katanya.

Sementara, Kepala Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD) Kabupaten Gresik, Siswadi Aprilianto, tidak dapat dihubungi melalui pesawat teleponnya dan melalui aplikasi WhatsApp.

Sementara itu, Kabag Humas Pemkab Gresik, Reza Pahlevi membenarkan kabar itu. Namun, tidak bisa menjelaskan secara rinci, sebab ia beralasan sedang ada acara di Surabaya. “Betul itu, tapi ini sedang acara di Surabaya,” katanya.n [eri]

Tags: